JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi I Jakarta akan mengubah jadwal perjalanan kereta api (KA) mulai 1 April 2017. Perubahan ini dilakukan karena terjadi perpanjangan relasi, penyesuaian jadwal dan penambahan stasiun pemberhentian di beberapa KA.Perubahan perjalanan kereta api tertuang dalam Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2017. Manager Humas KAI Daop I Jakarta, Suprapto mengatakan ada tiga faktor yang menyebabkan Gapeka harus diubah. Pertama, tahun ini ada perpanjangan relasi beberapa KA sehingga waktu perjalanan bertambah.Kedua, penyesuaian jadwal perjalanan KA jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen. "Ketiga, adanya penambahan stasiun pemberhentian guna keperluan pelayananan naik-turun penumpang," jelas Suprapto dalam keterangan resmi, Kamis (23/3).
1 April, jadwal KAI Daop Jakarta berubah
JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi I Jakarta akan mengubah jadwal perjalanan kereta api (KA) mulai 1 April 2017. Perubahan ini dilakukan karena terjadi perpanjangan relasi, penyesuaian jadwal dan penambahan stasiun pemberhentian di beberapa KA.Perubahan perjalanan kereta api tertuang dalam Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2017. Manager Humas KAI Daop I Jakarta, Suprapto mengatakan ada tiga faktor yang menyebabkan Gapeka harus diubah. Pertama, tahun ini ada perpanjangan relasi beberapa KA sehingga waktu perjalanan bertambah.Kedua, penyesuaian jadwal perjalanan KA jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen. "Ketiga, adanya penambahan stasiun pemberhentian guna keperluan pelayananan naik-turun penumpang," jelas Suprapto dalam keterangan resmi, Kamis (23/3).