KONTAN.CO.ID - Purin merupakan salah satu faktor yang menyebabkan kadar asam urat dalam tubuh meningkat. Mengonsumsi makanan rendah purin penting dilakukan agar asam urat tidak melonjak naik. Zat ini, bersumber dari situs Kementerian Kesehatan (Kemenkes), adalah zat alami yang memiliki fungsi penting seperti pertumbuhan sel hingga menyediakan energi. Purin akan diurai oleh asam urat lalu dibuang melalui urine. Jika kadar purin terlalu tinggi, tubuh juga akan memproduksi asam urat yang tinggi.
Makanan rendah purin untuk asam urat tinggi
Menerapkan pola diet rendah purin bisa menjadi alternatif untuk menurunkan bahkan mengontrol asam urat. Melansir dari Alodokter, penderita asam urat sebaiknya mengurangi makanan tinggi purin sebagai salah satu langkah menjalani diet rendah purin. Beberapa makanan rendah putin yang bisa Anda konsumsi, merangkum Mayo Clinic dan Medical News Today, diantarnya:- Susu dan produk susu rendah lemak
- Biji-bijian utuh seperti beras merah dan oats
- Kacang-kacangan
- Aneka sayuran. Beberapa sayuran seperti bayam hingga asparagus mengandung purin sehingga sebaiknya dibatasi konsumsinya
- Buah-buahan segar
- Ikan
- Kopi
- Air putih
- Jus buah tanpa pemanis tambahan
- Minyak nabati sehat seperti minyak zaitun