JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali beraksi mendekati rekor tertingginya lagi pagi hari ini (16/5). Walau bergerak cukup liar, pada pukul 09.12 WIB, IHSG terangkat 0,23% ke level 5.101,82. Kenaikan IHSG didukung oleh laju 94 saham. Sedangkan 46 saham masih merosot dan 107 saham lainnya tak bergerak.
Delapan sektor bergerak di zona hijau walaupun penguatannya masih tipis. Sektor konstruksi menanjak 0,76% dan memimpin penguatan di antara sektor lainnya. Sedangkan sektor yang paling negatif adalah sektor pertambangan yang turun 0,70%. Saham-saham yang paling tinggi lonjakannya hari ini adalah saham PT Eratex Djaja Tbk (ERTX) yang menanjak 22,73% menjadi Rp 405, PT Gowa Makassar Tourism Tbk (GMTD) naik 19,83% menjadi Rp 14.500, dan PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) naik 10% menjadi Rp 165. Sebaliknya, saham yang menghuni jajaran top losers antara lain PT Atlas Resources Tbk (ARII) yang tergerus 9,09% menjadi Rp 900, PT Indo Straits Tbk (PTIS) turun 8,51% menjadi Rp 860, dan PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) yang kehilangan 6,67% ke Rp 1.820.