JAKARTA. Lebih dari 100 mahasiswa Indonesia memperoleh beasiswa Erasmus Plus (Erasmus+) program dari Uni Eropa (UE) pada tahun ini. Mahasiswa Indonesia akan berangkat ke berbagai negara anggota UE untuk menempuh pendidikan S-1, S-2, S-3 dan pasca-doktoral di berbagai perguruan tinggi di Eropa mulai tahun akademik 2015. Julio Arias, Kepala Bagian Politik, Pers dan Informasi dari Delegasi UE mengatakan, penerima beasiswa saat sekembalinya ke Indonesia diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pembangunan di Indonesia. Beasiswa Eropa ini memberikan kesempatan yang berharga untuk belajar tentang kebudayaan Eropa, bahasa serta sistem akademik di berbagai perguruan tinggi terbaik di Eropa.
100-an mahasiswa dapat beasiswa ke Eropa
JAKARTA. Lebih dari 100 mahasiswa Indonesia memperoleh beasiswa Erasmus Plus (Erasmus+) program dari Uni Eropa (UE) pada tahun ini. Mahasiswa Indonesia akan berangkat ke berbagai negara anggota UE untuk menempuh pendidikan S-1, S-2, S-3 dan pasca-doktoral di berbagai perguruan tinggi di Eropa mulai tahun akademik 2015. Julio Arias, Kepala Bagian Politik, Pers dan Informasi dari Delegasi UE mengatakan, penerima beasiswa saat sekembalinya ke Indonesia diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pembangunan di Indonesia. Beasiswa Eropa ini memberikan kesempatan yang berharga untuk belajar tentang kebudayaan Eropa, bahasa serta sistem akademik di berbagai perguruan tinggi terbaik di Eropa.