KONTAN.CO.ID - LABUAN BAJO. Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) menyebut 1.156 kamar dari 22 hotel dan resort di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) disiapkan sebagai tempat menginap delegasi dan panitia nasional Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN/ASEAN Summit, 9-11 Mei 2023. "Saat ini hotel dan homestay sudah terpenuhi, para delegasi dan panitia nasional ditempatkan di hotel bintang empat dan lima di Labuan Bajo," kata Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina, di Labuan Bajo, dalam keterangan tertulis, Jumat (21/4). Shana mengatakan penyelenggaraan event berskala besar seperti ASEAN Summit sudah pasti mendatangkan banyak wisatawan, yaitu wisatawan yang terjadwal karena sebagian besar merupakan delegasi dan panitia dari kegiatan.
1.156 Kamar Hotel di Labuan Bajo Disiapkan untuk ASEAN Summit
KONTAN.CO.ID - LABUAN BAJO. Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) menyebut 1.156 kamar dari 22 hotel dan resort di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) disiapkan sebagai tempat menginap delegasi dan panitia nasional Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN/ASEAN Summit, 9-11 Mei 2023. "Saat ini hotel dan homestay sudah terpenuhi, para delegasi dan panitia nasional ditempatkan di hotel bintang empat dan lima di Labuan Bajo," kata Direktur Utama BPOLBF Shana Fatina, di Labuan Bajo, dalam keterangan tertulis, Jumat (21/4). Shana mengatakan penyelenggaraan event berskala besar seperti ASEAN Summit sudah pasti mendatangkan banyak wisatawan, yaitu wisatawan yang terjadwal karena sebagian besar merupakan delegasi dan panitia dari kegiatan.