1,19 Juta Kendaraan Melalui Gerbang Jalan Tol Kalihurip Utama Selama Arus Mudik 2023



KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Ruas Tol Cikampek-Purwakarta-Padalarang (Cipularang) dan Padalarang-Cileunyi (Padaleunyi) merupakan salah satu jalur pendukung utama mobilitas dari wilayah Jabodetabek menuju Provinsi Jawa Barat.

Irwan Syafrudin Pgs. Senior Manager Representative Office 3 Regional Jasamarga Metropolitan Tollroad menjelaskan, sejak beroperasi pada tahun 2005, keberadaan Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi terbukti dapat mempersingkat waktu tempuh Jakarta (Cawang) menuju Bandung (Pasteur) dan Cileunyi menjadi kurang lebih 2 s.d. 2,5 jam, lebih cepat dibandingkan melalui jalan non tol sekitar 4 s.d. 4,5 jam. 

"Selama arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1444 H, total tercatat sebanyak 1.197.586 ribu kendaraan dari dan menuju Jawa Barat melalui Gerbang Tol (GT) Kalihurip Utama di kedua arahnya, jumlah ini meningkat 20.57% dibandingkan lalu lintas harian normal sebanyak 993.264 ribu kendaraan," ujarnya, dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kontan, Jumat (5/5). 


Baca Juga: Angkasa Pura I Catat Layani 3,95 Juta Penumpang Selama Periode Lebaran 2023

Peran kedua ruas tol tersebut juga semakin vital dengan tersambungnya jaringan jalan tol baru di tiga titik yaitu Ruas Tol Soreang-Pasir Koja, Ruas Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan dan Ruas Tol Jakarta-Cikampek II Selatan.

Dengan terbentuknya jaringan jalan tol baru, akan semakin memperluas akses masyarakat yang menggunakan Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi untuk menuju berbagai tujuan perjalanan di Jawa Barat.

Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, Jasa Marga terus menjaga kualitas pelayanan dengan memastikan pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM), baik di sepanjang ruas tol berupa pekerjaan Scrapping Filling Overlay (SFO) dan rekonstruksi perkerasan maupun rest area. 

Sepanjang triwulan I tahun  2023, Jasa Marga telah melakukan pemeliharaan jalan tol sepanjang 7.385 Km pada Ruas Tol Cipularang dan 2.878 Km pada Ruas Tol Padaleunyi. 

Selain itu, Jasa Marga juga melakukan penambahan kapasitas lajur sepanjang 21.6 Km, mulai dari Km 142+800 s.d. 121+200 Ruas Tol Padaleunyi arah Jakarta. Pemeliharaan lainnya juga terus dilakukan berupa penggantian lampu Penerangan Jalan Umum (PJU), perkuatan lereng dan lain sebagainya.

Baca Juga: Ditargetkan Rampung Juni 2023, PUPR Buka Jalan Tol Cisumdawu Seksi 4-6

Untuk melayani pengguna jalan, Jasa Marga menyediakan 5 rest area di Ruas Tol Cipularang (Km 72A, Km 72B, Km 88A, Km 88B, Km 97B) dan 3 rest area di Ruas Tol Padaleunyi (Km 125B, Km 147A, Km 149B) yang dilengkapi dengan berbagai kebutuhan pengguna jalan, baik berupa kebutuhan dasar seperti toilet, Masjid dan parkir, maupun kebutuhan lainnya seperti tenant makanan, oleh-oleh dan juga pakaian. Selain itu, rest area juga menjadi wadah bagi pengembangan usaha UMKM masyarakat sekitar jalan tol, contohnya seperti Kampoeng UMKM di rest area Km 88 B Ruas Tol Cipularang yang menampung sebanyak 18 UMKM.

Sementara dalam hal pelayanan lalu lintas, Jasa Marga juga secara aktif melakukan peremajaan dan perbaikan, seperti pemasangan Smart CCTV, penambahan titik _Dynamic Message Sign_ (DMS) di akses masuk Gerbang Tol dan di Ruas Jalan Tol, penambahan DMS Mobile dan _mobile reader_ pada momen tertentu, penambahan titik CCTV, penyempurnaan rambu dan guardrail, pemasangan dan peninggian _Moveable Concrete Barrier_ (MCB), melakukan perapihan di gerbang tol, serta penghapusan dan pengecatan marka untuk memberikan kejelasan informasi keselamatan kepada pengguna jalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .