JAKARTA. Manajemen PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) mengumumkan 13 rute penerbangan aman dari aksi mogok kerja Asosiasi Pilot Garuda Indonesia (APG). Vice President Corporate Communication Garuda Indonesia Pudjobroto menyatakan, rute penerbangan yang dijadwalkan sejak pukul 00.00 WIB hingga 06.00 WIB berjalan normal."Tujuh penerbangan yang berasal dari Jakarta, sisanya dari Makassar, Biak, dan Denpasar," ucapnya, Kamis (28/7).Sehari sebelumnya, Presiden APG Stephanus Gerardus memastikan, para penerbang yang tergabung dalam asosiasi itu akan menggelar mogok kerja. Rute yang akan batal akibat aksi itu antara lain rute domestik dan internasional yang berangkat dari Jakarta.Aksi mogok ini menuntut persamaan gaji dan perlakuan dengan pilot asing. Selain itu, mogok kerja juga dilakukan sebagai protes lantaran manajemen memberlakukan kebijakan perusahaan tanpa melibatkan APG. Yaitu, penambahan pesawat tanpa berkonsultasi dengan APG sehingga mengakibatkan ketimpangan jumlah awak kabin dan penerbang. Pudjobroto mengatakan, beberapa penerbangan lain dari Jakarta menuju berbagai daerah seperti Semarang, Pontianak, Surabaya, Banjarmasin, Jogjakarta, Jambi dan beberapa kota lainnya saat ini sedang proses masuknya penumpang ke dalam pesawat (boarding). "Sejauh ini rencana penerbangan berikutnya masih dalam kendali dan penerbangan direncanakan sesuai schedule," tuturnya.Manajemen Garuda mengaku telah menyiapkan para penerbang yang selama ini bertugas sebagai instruktur dan para penerbang yang duduk secara struktural di perusahaan untuk menjalankan penerbangan pada Kamis (28/7). Menurut Pudjobroto, pihaknya menyiapkan akomodasi bagi para penerbang di hotel-hotel terdekat area Bandara Soekarno-Hatta untuk bersiap jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk menerbangkan pesawat. Direktur Operasional Garuda Indonesia Ari Sapari mengutarakan, setiap hari maskapai itu menjalankan 165 penerbangan dengan 154 rute di antaranya terbang dari Jakarta. Maskapai itu telah menjadwalkan 230 pilot untuk bertugas besok. Ari mengklaim semua pilot tersebut siap terbang.Berikut daftar rute penerbangan yang disebut berjalan normal sesuai jadwal :1. GA-640 Jakarta-Makassar berangkat pukul 00.45 WIB (jadwal 00.45 WIB)2. GA-652 Denpasar–Timika, berangkat pukul 02.14 WIB (jadwal 02.15 WIB)3. GA-650 Biak–Jayapura, berangkat pukul 01.15 WIB (jadwal 01.15 WIB)4. GA-870 Denpasar–Seoul, berangkat pukul 00.30 WIB (jadwal 00.30 WIB)5. GA-880 Denpasar–Tokyo, berangkat pukul 00.30 WIB (jadwal 00.30 WIB)6. GA-882 Denpasar–Osaka, berangkat pukul 00.45 WIB (jadwal 00.45 WIB)7. GA-650 Makassar–Biak–Jayapura, berangkat pukul 01.15 WIB (jadwal 01.15 WIB)8. GA-654 Jakarta–Makassar, berangkat pukul 05.00 WIB (jadwal 05.00 WIB)9. GA-600 Jakarta-Menado, berangkat pukul 05.40 WIB (jadwal 05.40 WIB)10. GA-180 Jakarta–Medan , berangkat pukul 05.45 WIB (jadwal 05.45 WIB)11. GA-110 Jakarta–Palembang, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.50 WIB)12. GA-220 Jakarta–Solo, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.50 WIB)13. GA-150 Jakarta–Batam, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.55 WIB). Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
13 rute penerbangan Garuda berjalan normal
JAKARTA. Manajemen PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) mengumumkan 13 rute penerbangan aman dari aksi mogok kerja Asosiasi Pilot Garuda Indonesia (APG). Vice President Corporate Communication Garuda Indonesia Pudjobroto menyatakan, rute penerbangan yang dijadwalkan sejak pukul 00.00 WIB hingga 06.00 WIB berjalan normal."Tujuh penerbangan yang berasal dari Jakarta, sisanya dari Makassar, Biak, dan Denpasar," ucapnya, Kamis (28/7).Sehari sebelumnya, Presiden APG Stephanus Gerardus memastikan, para penerbang yang tergabung dalam asosiasi itu akan menggelar mogok kerja. Rute yang akan batal akibat aksi itu antara lain rute domestik dan internasional yang berangkat dari Jakarta.Aksi mogok ini menuntut persamaan gaji dan perlakuan dengan pilot asing. Selain itu, mogok kerja juga dilakukan sebagai protes lantaran manajemen memberlakukan kebijakan perusahaan tanpa melibatkan APG. Yaitu, penambahan pesawat tanpa berkonsultasi dengan APG sehingga mengakibatkan ketimpangan jumlah awak kabin dan penerbang. Pudjobroto mengatakan, beberapa penerbangan lain dari Jakarta menuju berbagai daerah seperti Semarang, Pontianak, Surabaya, Banjarmasin, Jogjakarta, Jambi dan beberapa kota lainnya saat ini sedang proses masuknya penumpang ke dalam pesawat (boarding). "Sejauh ini rencana penerbangan berikutnya masih dalam kendali dan penerbangan direncanakan sesuai schedule," tuturnya.Manajemen Garuda mengaku telah menyiapkan para penerbang yang selama ini bertugas sebagai instruktur dan para penerbang yang duduk secara struktural di perusahaan untuk menjalankan penerbangan pada Kamis (28/7). Menurut Pudjobroto, pihaknya menyiapkan akomodasi bagi para penerbang di hotel-hotel terdekat area Bandara Soekarno-Hatta untuk bersiap jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk menerbangkan pesawat. Direktur Operasional Garuda Indonesia Ari Sapari mengutarakan, setiap hari maskapai itu menjalankan 165 penerbangan dengan 154 rute di antaranya terbang dari Jakarta. Maskapai itu telah menjadwalkan 230 pilot untuk bertugas besok. Ari mengklaim semua pilot tersebut siap terbang.Berikut daftar rute penerbangan yang disebut berjalan normal sesuai jadwal :1. GA-640 Jakarta-Makassar berangkat pukul 00.45 WIB (jadwal 00.45 WIB)2. GA-652 Denpasar–Timika, berangkat pukul 02.14 WIB (jadwal 02.15 WIB)3. GA-650 Biak–Jayapura, berangkat pukul 01.15 WIB (jadwal 01.15 WIB)4. GA-870 Denpasar–Seoul, berangkat pukul 00.30 WIB (jadwal 00.30 WIB)5. GA-880 Denpasar–Tokyo, berangkat pukul 00.30 WIB (jadwal 00.30 WIB)6. GA-882 Denpasar–Osaka, berangkat pukul 00.45 WIB (jadwal 00.45 WIB)7. GA-650 Makassar–Biak–Jayapura, berangkat pukul 01.15 WIB (jadwal 01.15 WIB)8. GA-654 Jakarta–Makassar, berangkat pukul 05.00 WIB (jadwal 05.00 WIB)9. GA-600 Jakarta-Menado, berangkat pukul 05.40 WIB (jadwal 05.40 WIB)10. GA-180 Jakarta–Medan , berangkat pukul 05.45 WIB (jadwal 05.45 WIB)11. GA-110 Jakarta–Palembang, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.50 WIB)12. GA-220 Jakarta–Solo, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.50 WIB)13. GA-150 Jakarta–Batam, berangkat 05.55 WIB (jadwal 05.55 WIB). Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News