15 Makanan yang Mengandung Protein Tinggi, Cocok untuk Pejuang Diet!



MOMSMONEY.ID - Mengonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi bisa membantu mempercepat penurunan berat badan. Protein dalam makanan ini dapat membuat Anda merasa lebih kenyang lebih lama dan mengurangi total asupan kalori.

Momsmoney akan memberikan Anda rekomendasi makanan yang mengandung protein tinggi dan ideal untuk diet Anda sebagai berikut, bersumber dari laman Cleveland Clinic dan Hello Sehat:

1. Ikan Tuna


Ikan tuna dikenal dengan kandungan lemak dan kalori yang rendah, tetapi tinggi protein. Dalam 28 gram tuna, ada 30 gram protein dan 157 kalori, serta kaya akan lemak omega-3.

Baca Juga: 6 Minuman Penurun Gula Darah yang Ampuh, Coba yuk

2. Keju Cottage

Sebagai jenis keju yang rendah lemak dan kalori, keju cottage menyediakan 27 gram protein dalam setiap cangkir (240 ml) dengan 2% lemak dan 194 kalori. Keju ini juga kaya akan kalsium, fosfor, selenium, vitamin B12, dan B2.

3. Yoghurt

Yoghurt memiliki kandungan protein yang signifikan, sekitar 17 gram protein dan 100 kalori per 170 gram. Rasanya yang lezat dan teksturnya yang lembut membuatnya menjadi favorit banyak orang.

4. Telur

Telur diakui sebagai sumber protein berkualitas tinggi. Setiap butir telur mengandung sekitar 6 gram protein dan 78 kalori. Telur juga sarat dengan vitamin, mineral, lemak sehat, dan antioksidan yang baik untuk kesehatan mata dan otak.

Bagi yang menginginkan manfaat protein maksimal, konsumsi putih telur yang memiliki kandungan protein lebih tinggi dibandingkan kuning telur.

5. Udang

Sebagai bagian dari makanan laut, udang merupakan sumber protein yang sangat baik dan biasanya rendah lemak. Udang juga kaya akan nutrisi seperti selenium, vitamin B12, dan lemak omega-3, dengan 24 gram protein dan hanya 99 kalori dalam setiap 28 gram udang mentah.

6. Dada Ayam

Dada ayam tanpa kulit mudah untuk dimasak dan mengandung protein tinggi, yaitu sekitar 53 gram protein dan 231 kalori per 140 gram.

Baca Juga: 4 Pilihan Saus Salad Sayur untuk Diet Anda, Intip di Sini

7. Susu

Sebagai minuman yang kaya gizi, susu kaya akan kalsium, fosfor, dan vitamin B2. Secangkir susu dengan 1% lemak mengandung 8 gram protein dan 103 kalori.

8. Daging Sapi Tanpa Lemak

Daging sapi tanpa lemak adalah sumber protein yang baik dengan sekitar 22 gram protein dan 184 kalori dalam penyajian 2,4 kg, menawarkan rasa yang lezat.

9. Ikan Cakalang

Ikan cakalang adalah pilihan rendah lemak dan kaya akan asam lemak omega-3. Pada 100 gram ikan cakalang mengandung sekitar 28 gram protein dan 132 kalori.

10. Kacang Almond

Almond adalah kacang yang populer dan kaya nutrisi, termasuk serat, vitamin E, mangan, dan magnesium. Dalam setiap 28 gram almond, terdapat 6 gram protein.

Baca Juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Mata Anda, Efektif dan Sederhana

11. Biji Labu

Biji labu adalah camilan bergizi yang menyediakan mineral penting seperti zat besi, fosfor, magnesium, dan zinc. Biji labu panggang mengandung 30 gram protein per 100 gram, menjadikannya sumber protein nabati yang kaya.

12. Gandum

Gandum adalah salah satu sumber protein yang sehat dengan 13 gram protein per 100 gram gandum mentah. Gandum juga kaya serat, magnesium, mangan, dan vitamin B1, menyediakan manfaat gizi yang luas.

13. Tempe

Tempe yang terbuat dari kedelai fermentasi dikenal tinggi protein. Setiap 100 gram tempe mengandung sekitar 20,8 gram protein. Tempe juga kaya akan karbohidrat, serat, kalsium, vitamin B, dan zat besi, menjadikannya pilihan yang sangat bergizi.

14. Tahu

Sama halnya dengan tempe, tahu adalah sumber protein yang baik, memberikan 8 gram protein per 100 gram. Tahu sangat fleksibel dalam pengolahan dan bisa menjadi alternatif bagi yang tidak mengonsumsi daging.

Baca Juga: Inilah Manfaat Tahu untuk Asam Lambung yang Jarang Diketahui, Wajib Coba!

15. Quinoa

Quinoa menawarkan lebih banyak protein dibanding biji-bijian lain, dengan 8 gram protein per secangkir quinoa masak. Selain itu, quinoa kaya serat, folat, tembaga, besi, dan zinc, serta mengandung sembilan asam amino esensial.

Nah, itulah beberapa rekomendasi makanan yang mengandung protein tinggi dan cocok untuk diet Anda. Semoga bermanfaat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rezki Wening Hayuningtyas