18 Model Motor Listrik Ini Dapat Subsidi Rp 7 Juta dari Pemerintah, Merek Apa Saja?



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus menggulirkan program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) Roda Dua. 

PT Surveyor Indonesia selaku pihak verifikator motor listrik bersubsidi mengatakan, saat ini ada 10 perusahaan dengan 18 model motor listrik yang mendapatkan subsidi KBLBB tersebut. 

“Iya benar, sesuai dengan yang ada di landing.sisapira.id update per hari ini tetapi jumlah data dealer akan terus bertambah,” kata Dwi Anggoro selaku Project manajer verifikasi motor listrik PT Surveyor Indonesia saat dihubungi Kompas.com, Jumat (19/5/2023). 


Dwi mengatakan, bagi masyarakat yang ingin mendapatkan motor listrik bersubsidi dapat langsung datang ke dealer resmi dengan membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli. 

Kemudian, kata dia, pihak dealer akan melakukan pengecekan Nomor Induk Kependudukan (NIK) di sistem SISAPIRa. 

“Selanjutnya pengisian data di SISAPIRa mulai dari alamat, nomor telepon, STNK, nomor pelat, dan foto verifikasi. Terakhir anda langsung dapat potongan harga,” ujarnya. 

Adapun 4 kriteria masyarakat yang bisa mendapatkan subsidi yaitu Bantuan Subsidi Upah (BSU), Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM), penerima Kredit Usaha Rakyat (KUR), dan penerima subsidi listrik 450-900 VA. 

Baca Juga: Per Mei 2023, Sebanyak 252 Dealer dari 10 Produsen Motor Listrik telah Terverifikasi

Berikut daftar 18 model motor listrik yang mendapatkan subsidi program KBLBB: 

1. PT Smoot Motor Indonesia  - Smoot Tempur  - Smoot Zuzu 

2. PT Juara Bike  - Selis E-MAX  - Selis AGATS 

3. PT Hartono Istana Teknologi  - Polytron Fox R PEV 30M1 A/T 

4. PT Artas Rakata Indonesia  - Rakata Motorcycle S9  - Rakata Motorcycle X5 

Baca Juga: Produsen Gesits, Wika Industri Manufaktur Hadirkan Promo Selama PEVS 2023

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie