KONTAN.CO.ID - Vaksin virus corona mengalami perkembangan di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Jika ingin mendapat suntikan vaksin Covid-19, ada beberapa hal yang perlu Anda siapkan untuk meningkatkan efektivitasnya. Melansir dari Best Life, ada dua kondisi penting yang berpengaruh pada efektivitas vaksin Covid-19, yaitu depresi dan stres. Kondisi tersebut berpengaruh pada respons sistem imun tubuh seseorang terhadap vaksin virus corona. Para peneliti dari Ohio State University mengatakan, kondisi itu bisa diatasi dengan dua cara, yakni tidur dan olahraga. Supaya efektivitas vaksin virus corona bisa Anda dapat secara maksimal, cobalah untuk mencukupi waktu tidur di malam hari sebelum mendapat suntikan vaksin.
2 Cara meningkatkan efektivitas vaksin virus corona
KONTAN.CO.ID - Vaksin virus corona mengalami perkembangan di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Jika ingin mendapat suntikan vaksin Covid-19, ada beberapa hal yang perlu Anda siapkan untuk meningkatkan efektivitasnya. Melansir dari Best Life, ada dua kondisi penting yang berpengaruh pada efektivitas vaksin Covid-19, yaitu depresi dan stres. Kondisi tersebut berpengaruh pada respons sistem imun tubuh seseorang terhadap vaksin virus corona. Para peneliti dari Ohio State University mengatakan, kondisi itu bisa diatasi dengan dua cara, yakni tidur dan olahraga. Supaya efektivitas vaksin virus corona bisa Anda dapat secara maksimal, cobalah untuk mencukupi waktu tidur di malam hari sebelum mendapat suntikan vaksin.