MOMSMONEY.ID - Cuaca sedang panas? Coba ademkan hari Anda dengan menyantap seporsi es tebak yang dingin dan menyegarkan. Simak resep es tebak khas Sumatra Barat. Es tebak merupakan salah satu minuman terkenal yang berasal dari daerah Sumatra Barat. Sebenarnya, es tebak mirip dengan es campur karena menyajikan aneka isian mulai dari tebak, kolang kaling, cendol hitam, tape ketan, kelapa, hingga es serut. Daya pikat es tebak terletak pada sirup merah yang membuat kuah es tebak berwarna merah muda.
- 150 ml santan, dari ¼ butir kelapa
- 75 g tepung beras
- ½ sdt garam
- 25 g tepung kanji
- air untuk merebus
- 200 g cincau hitam, potong dadu 1 cm
- 200 g manisan kolang-kaling, iris tipis
- Es serut
- 200 ml sirup merah
- Susu kental manis putih
- Tebak: Taruh santan dalam panci, jerang di atas api sedang hingga mendidih. Angkat dari atas api.
- Larutkan tepung beras dan garam dengan santan panas (mendidih), aduk hingga menjadi adonan yang licin dan rata. Angkat dari atas api, tambahkan tepung kanji, aduk rata.
- Masukkan adonan ke dalam kantong plastik segitiga, gunting sedikit ujungnya hingga terbentuk lubang kecil.
- Didihkan air dalam panci, semprotkan adonan langsung ke dalam air hingga berbentuk panjang seperti mi berukuran 3 – 4 cm.
- Masak hingga adonan matang dan mengapung, angkat dengan saringan dan tiriskan. Rendam tebak dalam air matang dingin agar tidak saling melekat satu sama lain.
- Siapkan 4 buah mangkuk/gelas saji. Masukkan es tebak, pacar cina, cincau, dan kolang-kaling. Bubuhkan es serut di atasnya.
- Tuangi sirup dan susu kental manis, kemudian sajikan es tebak.
- Es tebak khas Sumatra Barat siap dinikmati.
- 175 gram tepung beras
- 25 gram tepung sagu
- 750 ml air
- 2 sendok teh air kapur sirih
- 1/2 sendok teh garam
- 1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1/2 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan, ikat simpul
- 350 gram kolang-kaling
- 75 ml air
- 1/4 sendok teh pewarna merah
- 80 gram gula pasir
- 250 gram tape ketan hitam
- 250 gram cincau hitam, potong kotak
- 100 ml susu kental manis
- 100 ml sirup merah
- 700 gram es serut
- Tebak: Aduk rata semua bahan tebak. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
- Tuang di atas saringan cendol. Tekan di atas wadah berisi air dingin. Sisihkan.
- Kuah santan: rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih, angkat.
- Kolang-kaling: rebus air, pewarna merah, dan gula pasir sambil diaduk sampai larut. Tambahkan kolang-kaling. Diamkan sampai meresap.
- Sajikan es tebak bersama kuah santan, kolang-kaling, dan pelengkap untuk 7 porsi.
- Es tebak yang menyegarkan siap dinikmati