MOMSMONEY.ID - Udang Panggang Keju adalah salah satu menu unggulan ala restoran bintang lima. Untuk dapat membuat hidangan Udang Panggang Keju, Anda membutuhkan jenis udang yang besar-besar, seperti udang pancet besar. Untuk menambah kelezatan, udang akan dimasak bersama aneka bumbu seperti cabe, bawang, garam, dan merica yang nantinya akan ditaburkan ke atas bagian daging udang, sebelum nantinya akan ditimpa oleh keju mozzarella meleleh.
1. Resep Udang Panggang Keju
Resep Udang Panggang Keju yang satu ini dilansir dari Palmia dengan judul asli berupa Baked Tiger Prawn. Bahan:- 8 ekor udang pancet besar
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 sdm margarin, dilelehkan
- 1 batang serai, diiris tipis
- 5 buah cabe rawit merah, diiris halus
- 2 buah cabe rawit hijau, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 2 sdm daun bawang, iris tipis
- 1 sdt gula pasir
- Garam & merica secukupnya
- 50 gram keju parut
- 100 gram keju mozarela, diserut
- 100 gram nanas, potong dadu kecil
- 1 buah timun, potong dadu kecil
- 100 gram pepaya mengkal, potong dadu kecil
- 200 gram sambal Bangkok
- 1 sdt air jeruk nipis
- Bersihkan udang lalu belah punggungnya dan tipiskan, beri jeruk nipis, sisihkan.
- Campur margarin, bumbu iris, gula pasir, garam dan merica bubuk, aduk rata. Letakkan campuran bumbu diatas udang, taburi dengan keju parut dan keju mozarela. Panggang sampai matang.
- Sajikan Udang Panggang Keju dalam keadaan panas dengan salad.
2. Resep Udang Panggang Keju
- 9 pcs udang
- 1 siung bawang putih, iris
- 1/3 sdt garam
- 1/3 sdt kaldu jamur
- 1/8 sdt lada hitam
- ½ sdm minyak
- 1 sdm mayones
- 1-2 sdm keju mozzarella parut
- Nasi sebagai pelengkap
- Masukkan udang ke dalam cup alumunium foil.
- Masukkan irisan bawang putih, garam, lada hitam, kaldu jamur, dan sedikit minyak, aduk rata. Susun bawang putih di atas udang. Panggang selama 5 menit di suhu 200 derajat Celcius
- Masukkan mayones di atas udang, ratakan. Kemudian tambahkan keju mozzarella parut. Panggang di suhu 200 derajat Celcius selama 5 menit.
- Sajikan udang panggang keju dengan nasi.