SURABAYA. Sekitar 200 musisi akan menyemarakkan pagelaran musik jazz bertajuk "PP Properti Jazz Traffic Festival (JTF) 2016, Beyond Space" yang diselenggarakan Suara Surabaya Media di Surabaya, Jawa Timur, pada 27-28 Agustus 2016. "Sebanyak 200-an musisi akan tampil di Jazz Traffic Festival tahun ini. Event ini bentuk konsistensi kami. Tiap tahun memberikan apresiasi di event musik jazz paling besar di Kota Surabaya," kata Direktur Usaha Suara Surabaya Media, Wahyu Widodo, di Surabaya, Sabtu (6/8). Sejumlah bintang yang akan tampil di JTF 2016 di antaranya adalah Ari Lasso, Andre Hehanussa, The Groove, Sheryl Sheinafia, Virzha, GAC, dan The Overtunes.
200 Musisi siap tampil di Jazz Traffic Festival
SURABAYA. Sekitar 200 musisi akan menyemarakkan pagelaran musik jazz bertajuk "PP Properti Jazz Traffic Festival (JTF) 2016, Beyond Space" yang diselenggarakan Suara Surabaya Media di Surabaya, Jawa Timur, pada 27-28 Agustus 2016. "Sebanyak 200-an musisi akan tampil di Jazz Traffic Festival tahun ini. Event ini bentuk konsistensi kami. Tiap tahun memberikan apresiasi di event musik jazz paling besar di Kota Surabaya," kata Direktur Usaha Suara Surabaya Media, Wahyu Widodo, di Surabaya, Sabtu (6/8). Sejumlah bintang yang akan tampil di JTF 2016 di antaranya adalah Ari Lasso, Andre Hehanussa, The Groove, Sheryl Sheinafia, Virzha, GAC, dan The Overtunes.