SINGAPURA. Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong memprediksi, pertumbuhan ekonomi Negeri Merlion itu masih akan melanjutkan perlambatan di 2011. Lee menjelaskan, ada beberapa faktor yang menyebabkan hal tersebut. Di antaranya lingkungan ekonomi global yang sulit dan upaya pemerintah untuk menekan laju pekerja asing di negaranya. Dalam pesan tahun baru yang dirilis kemarin, PM Singapura juga bilang, tingkat Produk Domestik Bruto (PDB) Singapura tumbuh 4,8% pada tahun lalu. Angka tersebut masih lebih rendah dari target pertumbuhan PDB yang ditetapkan pemerintah yakni sebesar 5%. Di 2012, lanjutnya, perekonomian akan tumbuh 1% hingga 3%. ”Masalah utang Eropa masih jauh dari kata selesai. Hal ini masih akan mengancam pertumbuhan ekonomi global. Bagi sebuah negara yang kecil dan terbuka, Singapura sudah pasti akan merasakan dampaknya,” papar Lee.
2012, ekonomi Singapura akan melanjutkan perlambatan tahun lalu
SINGAPURA. Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong memprediksi, pertumbuhan ekonomi Negeri Merlion itu masih akan melanjutkan perlambatan di 2011. Lee menjelaskan, ada beberapa faktor yang menyebabkan hal tersebut. Di antaranya lingkungan ekonomi global yang sulit dan upaya pemerintah untuk menekan laju pekerja asing di negaranya. Dalam pesan tahun baru yang dirilis kemarin, PM Singapura juga bilang, tingkat Produk Domestik Bruto (PDB) Singapura tumbuh 4,8% pada tahun lalu. Angka tersebut masih lebih rendah dari target pertumbuhan PDB yang ditetapkan pemerintah yakni sebesar 5%. Di 2012, lanjutnya, perekonomian akan tumbuh 1% hingga 3%. ”Masalah utang Eropa masih jauh dari kata selesai. Hal ini masih akan mengancam pertumbuhan ekonomi global. Bagi sebuah negara yang kecil dan terbuka, Singapura sudah pasti akan merasakan dampaknya,” papar Lee.