JAKARTA. Untuk melancarkan aliran keran pendanaan lini bisnis pembiayaan, PT Andalan Finance Indonesia mulai mempertimbangkan mencari dana segar dari pasar modal. Selama ini, perusahaan kelompok dari Nasmoco tersebut masih mengandalkan joint financing dan pinjaman perbankan. Sebastianus Harno Budi, Direktur Utama Andalan Finance mengatakan, pihaknya berancang-ancang untuk mencari pendanaan lewat skema penerbitan surat utang (obligasi) atau medium term notes alias MTN. “Kemungkinannya, kami akan masuk ke pasar modal pada semester kedua tahun depan. Tetapi, lihat kondisi lah,” ujarnya, Jumat (12/9). Adapun, opsi mencari pendanaan dari pasar modal untuk alasan diversifikasi, sebelum perseroan melangkah menjadi perusahaan terbuka pada lima tahun mendatang. “Sebagai permulaan, mungkin kami akan memilih MTN terlebih dahulu, dengan dana sekitar Rp 300 miliar – Rp 500 miliar,” imbuh dia.
2015, Andalan Finance cari dana di pasar modal
JAKARTA. Untuk melancarkan aliran keran pendanaan lini bisnis pembiayaan, PT Andalan Finance Indonesia mulai mempertimbangkan mencari dana segar dari pasar modal. Selama ini, perusahaan kelompok dari Nasmoco tersebut masih mengandalkan joint financing dan pinjaman perbankan. Sebastianus Harno Budi, Direktur Utama Andalan Finance mengatakan, pihaknya berancang-ancang untuk mencari pendanaan lewat skema penerbitan surat utang (obligasi) atau medium term notes alias MTN. “Kemungkinannya, kami akan masuk ke pasar modal pada semester kedua tahun depan. Tetapi, lihat kondisi lah,” ujarnya, Jumat (12/9). Adapun, opsi mencari pendanaan dari pasar modal untuk alasan diversifikasi, sebelum perseroan melangkah menjadi perusahaan terbuka pada lima tahun mendatang. “Sebagai permulaan, mungkin kami akan memilih MTN terlebih dahulu, dengan dana sekitar Rp 300 miliar – Rp 500 miliar,” imbuh dia.