2015, Muamalat targetkan naik kelas ke BUKU 3



JAKARTA. Sejak adanya aturan Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) membuat perbankan konvensional maupun syariah gencar mempertebal modal, guna memiliki keleluasaan berekspansi bisnis. Salah satunya, Bank Muamalat Indonesia (Muamalat) berencana ingin naik kelas menjadi BUKU 3, dari posisi BUKU 2."Rencananya, tahun 2015 kami akan menjadi bank BUKU 3," kata Luluk Mahfudah, Direktur Korporasi Bank Muamalat Indonesia. Asal tahu saja, bank yang ingin masuk golongan BUKU 3 harus memiliki modal minimum Rp 5 triliun. Saat ini, Muamalat memiliki modal sekitar Rp 4 triliun pada akhir Desember 2013, modal tersebut naik pasca penyerapan dana dari right issue.Luluk menambahkan, pihaknya akan melakukan beberapa cara untuk memperkuat modal, seperti menahan laba atau obligasi, namun bank pionir syariah ini belum berencana menerbitkan obligasi. Pasalnya, perusahaan baru saja melancarkan aksi korporasi penerbitan saham baru (right issue).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie