JAKARTA. PT PP Tbk (PTPP) menargetkan laba bersih tahun 2015 mendatang meningkat sekitar 35% dari realisasi tahun ini. Kenaikan ini sejalan dengan esimsi menanjaknya penjualan sekitar 34% secara year-on-year (yoy). Bambang Triwibowo, Direktur Utama PTPP mengatakan, tahun ini, perseroan memperkirakan laba bersih ada di angka Rp 530 miliar. Dengan demikian, tahun depan, laba bersih emiten pelat merah ini diproyeksikan mencapai Rp 715,5 miliar. Adapun, penjualan tahun ini, diperkirakan ada di kisaran Rp 14,3 triliun.
"Tahun depan, penjualan kami targetkan bisa Rp 19,2 triliun," ujar Bambang beberapa waktu lalu.