2017, KKP tetap fokus memberantas illegal fishing



JAKARTA. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) masih akan terus fokus dalam pemberantasan pencurian ikan atau illegal fishing ditahun 2017. Penegakan hukum dan pengamanan laut masuk dalam program prioritas KKP dan Satgas 115.

"Kami tetap melakukan pemberantasan illegal fishing dengan penenggelaman kapal. Hanya saja, kami tidak mengekspose di media karena, sudah cukup memberikan efek jera," kata Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dalam rilis, Jumat (16/12).

Sekadar informasi, sejak dua tahun lalu KKP telah menenggelamkan kapal sebanyak 236 unit yang terdiri dari 229 kapal asing dan 7 kapal Indonesia (pelaku illegal fishing).


Susi menegaskan akan terus melakukan koordinasi dengan lembaga lainnya untuk menjaga keamanan diwilayah pesisir. " Kami terus mencoba mengamankan barang-barang hasil lokal yang akan diselundupkan ke luar negeri," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia