2018, FAST targetkan penjualan Rp 6,03 triliun



KONTAN.CO.ID. JAKARTA.  Meski tahun 2017 belum habis, PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST)  mulai merangkai rencana bisnis di tahun 2018. Emiten konsumer pemegang merek KFC ini menargetkan  pendapatan penjualan sebesar Rp 6,03 triliun di tahun 2018. Target ini tumbuh 10% dari proyeksi realisasi kinerja akhir tahun  2017 ini.

Berdasarkan materi paparan publik emiten kode saham FAST ini di Bursa Efek Indonesia, Kamis 16 November, manajemen FAST memprediksi, hingga akhir tahun ini bisa membukukan pendapatan penjualan Rp 5,48 triliun atau tumbuh 9,84% dibanding capaian tahun 2016 sebesar Rp 4,99 triliun.

FAST yakin bisa mencapai target 2018 mengingat kinerja perusahaan ini solid . Periode sembilan bulan tahun 2017 ini, FAST mampu membukukan penjualan Rp 3,9 triliun, tumbuh 9,23% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp 3,57 triliun.


Sejumlah faktor positif menjadi penopang kinerja FAST sepanjang 2017. Yakni penurunan harga ayam, inovasi produk, efisiensi serta ekspansi bisnis perusahaan ini. .

Menurut materi paparan publik tersebut, perusahaan ini berhasil meningkatkan persediaan inventori selama 2-3 bulan menjelang liburan. Saat harga ayam turun menjadi saay yang tepat bagi  perusahaan untuk menambah stok. 

Tak hanya itu saja, FAST  juga berhasil meningkatkan penetrasi ke daerah tingkat II yang potensial. Tahun depan, FAST berencana menambah 35 gerai baru dan 20 KFC box. Adapun, hingga September tahun ini jumlah restoran FAST sudah mencapai 599 unit, meningkat 24 unit dibanding jumlah restoran akhir tahun 2016 yang sebanyak 575 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Titis Nurdiana