BEIJING. Kabar buruk datang dari daratan China. Pemerintah Negeri Panda tersebut menemukan bahwa produks susu formula yang terkontaminasi melamin dilakukan secara berjemaah oleh produsen susu. Terdapat setidaknya 22 dari 109 perusahaan susu di China yang turut serta dalam skandal terbesar tahun ini. Bahkan beberapa diantaranya yakni perusahaan-perusahaan susu besar seperti China Mengniu Dairy Co., Inner Mongolia Yili Industrial Group dan Sanlu Group Co.Tentunya, hal itu menimbulkan keprihatinan mendalam terkait keamanan pangan dan produk makanan di China. General Administration of Quality Supervision, Inspection and Quarantine China pada akhirnya memutuskan untuk memusnahkan 69 produk yang terkontaminasi yang dikeluarkan oleh 22 perusahaan itu. Asal tahu saja, susu yang terkontaminasi melamin dapat membuat kandungan protein di susu tersebut terlihat lebih tinggi dari yang sebenarnya. Pada tahun lalu, bahan melamin juga ditemukan pada makanan ekspor binatang piaraan dan diduga kuat menyebabkan matinya ribuan kucing dan anjing di Amerika Serikat.
22 Produsen China Produksi Susu Melamin
BEIJING. Kabar buruk datang dari daratan China. Pemerintah Negeri Panda tersebut menemukan bahwa produks susu formula yang terkontaminasi melamin dilakukan secara berjemaah oleh produsen susu. Terdapat setidaknya 22 dari 109 perusahaan susu di China yang turut serta dalam skandal terbesar tahun ini. Bahkan beberapa diantaranya yakni perusahaan-perusahaan susu besar seperti China Mengniu Dairy Co., Inner Mongolia Yili Industrial Group dan Sanlu Group Co.Tentunya, hal itu menimbulkan keprihatinan mendalam terkait keamanan pangan dan produk makanan di China. General Administration of Quality Supervision, Inspection and Quarantine China pada akhirnya memutuskan untuk memusnahkan 69 produk yang terkontaminasi yang dikeluarkan oleh 22 perusahaan itu. Asal tahu saja, susu yang terkontaminasi melamin dapat membuat kandungan protein di susu tersebut terlihat lebih tinggi dari yang sebenarnya. Pada tahun lalu, bahan melamin juga ditemukan pada makanan ekspor binatang piaraan dan diduga kuat menyebabkan matinya ribuan kucing dan anjing di Amerika Serikat.