HONG KONG. Sejumlah media milik pemerintah China melaporkan, lebih dari 29.000 institusi di China terlah terserang virus ransomware global. Xinhua News Agency, misalnya. Pada Minggu (14/5) malam Xinhua melaporkan ada 29.372 institusi dan ratusan ribu perangkat yang terinfeksi ransomware. Media tersebut mengutip Threat Intelligence Centre of Qihoo 360, yang merupakan perusahaan jasa keamanan internet China. Dari data tersebut juga diketahui, universitas dan institusi pendidikan merupakan korban terbanyak dengan jumlah mencapai 4.341 atau sekitar 15% dari jumlah korban yang diserang.
29.000 institusi China diserang ransomware
HONG KONG. Sejumlah media milik pemerintah China melaporkan, lebih dari 29.000 institusi di China terlah terserang virus ransomware global. Xinhua News Agency, misalnya. Pada Minggu (14/5) malam Xinhua melaporkan ada 29.372 institusi dan ratusan ribu perangkat yang terinfeksi ransomware. Media tersebut mengutip Threat Intelligence Centre of Qihoo 360, yang merupakan perusahaan jasa keamanan internet China. Dari data tersebut juga diketahui, universitas dan institusi pendidikan merupakan korban terbanyak dengan jumlah mencapai 4.341 atau sekitar 15% dari jumlah korban yang diserang.