KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara daftar kartu Smartfren via Website dan SMS bagi pelanggan. Tahapan awal bagi pelanggan baru yakni mendaftarkan nomor kartu Smartfren. Smartfren merupakan salah satu operator telekomunikasi di Indonesia yang menawarkan layanan internet dan telepon seluler dengan menggunakan jaringan 4G LTE dan 5G. Daftar kartu Smartfren bisa terdiri dari kartu SIM prabayar dan pascabayar dengan berbagai macam paket data dan layanan, seperti paket internet harian, mingguan, bulanan, dan tahunan.
Selain itu, kartu Smartfren juga menawarkan paket telepon, SMS, dan paket roaming internasional. Baca Juga: Cara Transfer Pulsa Smartfren dengan Aplikasi dan SMS, Pengguna Wajib Tahu
Syarat daftar kartu Smartfren
Untuk pelanggan dengan identitas WNI (Warga Negara Indonesia) wajib memenuhi syarat ini:- KTP-Elektronik.
- Kartu Keluarga (KK).
- Email (Registrasi Online).
- Nomor handphone kedua (Registrasi Online).
- Paspor.
- KITAP (Kartu Ijin Tinggal Tetap).
- KITAS (Kartu Ijin Tinggal Sementara).
- Email (Registrasi Online).
- Nomor handphone kedua (Registrasi Online).
Cara daftar kartu Smartfren
1. Cara daftar kartu Smartfren melalui Aplikasi MySF
Pertama, ada cara daftar kartu Smartfren secara online dengan aplikasi.- Unduh aplikasi MySmartfren di Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi MySmartfren.
- Buka bagian menu daftar.
- Isi nomor ponsel, NIK, hingga KK.
- Klik Lanjut.
- Tunggu notifikasi berhasil.
2. Cara daftar kartu Smartfren melalui website
Kemudian, pengguna bisa ikuti cara daftar kartu Smartfren melalui laman resmi.- Buka https://my.smartfren.com/prepaid_reg.php pada browser.
- Isi nomor Smartfren.
- Masukkan nomor NIK
- Pilih Jenis Verifikasi.
- Isi data verifikasi sesuai pilihan.
- Masukkan nomor KK.
- Isi email dan nomor handphone cadangan.
- Isi centang pada syarat dan ketentuan.
- Jawab kode Captcha.
- Tekan Lanjut.
- Tunggu notifikasi daftar kartu Smartfren.
3. Cara daftar kartu Smartfren melalui SMS
Bagi pengguna baru kartu Smartfren:- Ketik: REG (spasi) NIK#Nomor KK#.
- Contoh: REG 1234567890654321#3201060400123456#.
- Kirim: 4444.
- Ketik: ULANG (spasi) NIK#Nomor KK#.
- Contoh: ULANG 1234567890654321#3201060400123456#.
- Kirim: 4444.