3 Cara menghilangkan karang gigi secara alami



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Apakah Anda memiliki karang gigi yang mengganggu? Jika iya, cara menghilangkan karang gigi secara alami bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah itu. Ada banyak bahan yang bisa digunakan dan tentu saja mudah untuk ditemukan.

Sebelum mengetahui cara menghilangkan karang gigi secara alami, ada baiknya untuk memahami terlebih dahulu bagaimana karang gigi bisa terjadi. Karang gigi adalah kotoran kuning keras yang melapisi gigi dan gusi.

Sisa makanan yang tertinggal di mulut bercampur dengan bakteri sehingga menyebabkan plak. Plak yang tidak segera dibersihkan akan mengeras dan berubah warna sehingga menyebabkan karang gigi. Selain tak sedap dipandang, karang gigi juga dapat membusukkan gigi dan tak sehat untuk gusi.


Bloor West Smiles Dental menyebutkan cara menghilangkan karang gigi secara alami menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemukan. Anda dapat menggunakan baking soda, 

Baca Juga: Empat hal buruk ini bakal mengancam bila gigi berlubang tidak segera diobati

Baking Soda

Cara menghilangkan karang gigi secara alami pertama adalah menggunakan baking soda. Selain menghilangkan karang gigi, baking soda juga bisa dimaksimalkan untuk memutihkan gigi. Gosokkan sedikit baking soda pada gigi dan gusi menggunakan sikat gigi.

Setelah diaplikasikan pada gigi dan gusi, diamkan baking soda selama 15 menit sebelum dibilas. Meski rasanya tidak enak, baking soda bisa menetralkan asam berbahay dari soda dan makanan. Selain itu, baking soda juga mampu membunuh bakteri dan memutihkan gigi secara alami.

Cuka Putih

Memakai cuka putih adalah cara menghilangkan karang gigi secara alami lainnya yang bisa Anda coba. Bloor West Smiles Dental merekomendasikan untuk berkumur menggunakan campuran air hangat, garam, dan cuka putih.

Baca Juga: Ingin gigi putih dan sehat secara alami? Silakan konsumsi lima makanan ini

Anda bisa berkumur menggunakan campuran itu sekali dalam sehari. Asam alami dari cuka putih efektif membunuh bakteri dan mencegah infeksi.

Kulit Jeruk

Selain baking soda dan cuka putih, kulit jeruk juga cocok sebagai cara menghilangkan karang gigi secara alami. Caranya pun sangat mudah untuk dilakukan.

Anda hanya perlu mengusapkan bagian dalam kulit jeruk pada gigi dan gusi. Cara menghilangkan karang gigi secara alami ini cukup ampuh karena adanya kandungan vitamin C dan antimikroba di kulit jeruk.

Selanjutnya: 3 Obat sakit gigi dari bahan alami, bisa Anda coba

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News