KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gejala kanker kulit biasanya muncul pada bagian kulit yang cukup sering terkena paparan sinar matahari. Jenis kanker ini bisa muncul di kulit kepala, wajah, telinga, tangan, dan kaki. Anda perlu melakukan upaya pencegahan agar terhindar dari kanker kulit. Meski kanker kulit biasa terjadi di bagian yang sering terpapar sinar matahari, Mayo Clinic mengatakan bahwa kanker ini juga bisa muncul di bagian kulit lain. Misalnya, di telapak tangan atau sekitar kuku. Kanker kulit memiliki beberapa tipe dan gejala yang muncul pun cukup berbeda. Dengan mengetahui tipe kanker kulit berikut ini, diharap Anda menjadi lebih waspada terhadap tanda-tanda yang muncul. Dengan begitu, Anda bisa melakukan pengobatan dan perawatan lebih cepat dan tepat.
Basal Cell Carcinoma
Squamos Cell Carcinoma
Sama seperti basal cell carcinoma, squamos cell carcinoma juga biasa muncul di daerah kulit yang sering terpapar sinar matahari, seperti wajah, telinga, dan tangan. Namun, bagi pemilik kulit berwarna gelap, tipe kanker kulit ini bisa muncul di bagian yang tak terlalu sering terpapar sinar matahari. Bentuk kanker kulit yang muncul berupa benjolan seperti jerawat merah. Selain itu, benjolan dikelilingi oleh kulit kering dan bersisik.Melanoma
Mayo Clinic mengatakan, melanoma merupakan tipe kanker kulit yang bisa muncul di seluruh bagian tubuh. Gejala kanker kulit ini adalah bercak cokelat atau gelap yang lebar, tahi lalat yang berubah warna dan ukuran, dan muncul luka berwarna merah, merah muda, putih, atau biru.Cara Menghindari Munculnya Gejala Kanker Kulit
Gejala kanker kulit bisa masih bisa dicegah dengan beberapa cara berikut:- Hindari Paparan Sinar Matahari
- Pakai Sunscreen
- Cek Kondisi Kulit Secara Rutin