KONTAN.CO.ID - Di tengah perkembangan teknologi yang masif, mulai bermunculan jenis profesi yang sesuai. Di era Big Data ini, beberapa pekerjaan yang berkaitan dengan IT semakin diminati. Salah satunya adalah data scientist. Profesi ini dibutuhkan di banyak instansi serta semakin banyak dicari. Bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan, profesi ini bisa jadi pilihan.
Tapi sebelumnya Anda harus tahu kemampuan apa saja yang perlu dimiliki seorang data scientist. Prakerja.go.id, melalui laman
Instagram resminya (1/10/2020), memberikan ulasan mengenai skill apa saja yang harus dikuasai oleh data scientist. "Seorang data scientist bertugas untuk mengumpulkan, mengolah, dan menganalisis data untuk menghasilkan informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan suatu organisasi atau badan usaha," seperti yang ditulis admin Prakerja.go.id.
Baca Juga: Pelajar jangan sering begadang, Ini cara tidur berkualitas agar hidup lebih sehat Selain banyak dibutuhkan, data scientist juga mendapatkan gaji yang cukup menjanjikan. Berikut 3 skill yang harus dikuasai oleh data scientist versi Prakerja.go.id.
Bahasa pemrograman, dikutip dari
Webopedia, merupakan kosakata dan tata bahasa untuk menginstruksikan komputer atau perangkat lainnya untuk melakukan tugas tertentu. Seorang data scientist dituntut untuk memiliki keahlian dalam bidang ini. Bahasa pemrograman yang harus dimiliki adalah Phyton, dan R.
Untuk melengkapi bahasa pemrograman, Anda bisa mempelajari data vizualization. Kemampuan ini sangat di butuhkan di era Big Data. Melansir dari
Tableau, data vizualization adalah grafik representatif dari informasi dan data. Grafik tersebut menggunakan elemen seperti peta, grafik, dan bagan, yang bertujuan memudahkan untuk memahami tren dan pola data. Anda bisa mempelajari Matplotlib, Plotyly, atau Seaborn untuk Python. Sedangkan untuk R, Anda bisa menggunakan ggplot.
Kemampuan data scientist yang terakhir adalah machine learning. Dengan kemampuan ini, sistem yang dibuat tidak perlu diprogram ulang oleh manusia. Machine learning, bersumber dari
Expert System, merupakan sebuah aplikasi dari kecerdasan buatan (AI) yang memungkinkan sistem untuk belajar dan berkembang secara mandiri. Setelah menguasai Phyton, Anda bisa memahami Algorithm Linear Regression, Project with Linear Regression, dan Algorithm K-Nearest Neighbors.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News