KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara cek rekening penipu secara online kini makin mudah. Masyarakat yang menemukan kecurigaan penipuan tidak perlu repot melaporkan ke kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terdekat. Setiap orang juga bisa periksa dan cek nomor rekening penipu secara online dengan mudah. Langkah dari cara cek rekening penipu secara online turut menjadi tindakan preventif untuk menghindari penipuan.
Cara cek rekening penipu secara online
1. Cara Cek rekening penipu online via CekRekening.id
Pertama, Anda bisa cek rekening penipu online melalui CekRekening.id berikut:- Buka laman https://cekrekening.id/home.
- Pilih bagian Periksa Rekening.
- Pilih bank/e-wallet dan isi nomor rekening.
- Klik Cek Sekarang.
- Apabila terindikasi penipuan, segera klik Tambah Laporan.
- Isi kolom sebagai syarat laporan penipuan.
2. Cara cek rekening penipu online via Kredibel.go.id
Kedua, situs Kredibel.go.id juga menjadi salah satu laman resmi yang memfasilitasi pengecekan nomor rekening penipu secara online:- Buka laman https://www.kredibel.co.id.
- Ketika nomor rekening di kolom pencarian rekening.
- Tunggu hingga muncul data terkait nomor rekening.
- Klik login/sign up untuk melihat informasi lebih detail.
3. Cara Cek rekening penipu online via Lapor.go.id
- Buka laman https://www.lapor.go.id/ tanpa login.
- Pilih salah satu dari 3 klasifikasi layanan.
- Isi laporan dengan baik dan benar.
- Unggah bukti pendukung.
- Klik Lapor untuk penyelesaian laporan
4. Cara Cek rekening penipu online via Instagram
Terakhir, cara cek nomor rekening penipu bisa melalui akun Instagram @indonesiablacklist:- Kunjungi Instagram @indonesiablacklist.
- Klik follow/ikuti saat mode private.
- Cek daftar nomor penipu yang ada di profil.
- Untuk permintaan informasi bisa melalui Direct Message (DM).