MOMSMONEY.ID - Punya masalah kulit bruntusan? Anda bisa coba membuat masker untuk menghilangkan bruntusan dari bahan alami. Bruntusan disebabkan oleh banyak faktor seperti polusi udara, faktor hormonal, stres, pori-pori kulit yang kotor, hingga tidak cocok menggunakan produk perawatan wajah tertentu. Bruntusan bisa dialami oleh siapa saja. Bruntusan di wajah cukup mengganggu penampilan, sehingga membuat Anda jadi tidak percaya diri.
Salah satu cara menghilangkan bruntusan di wajah adalah memakai masker alami. Anda bisa mencoba membuat masker alami dari rumah, lo. Jika Anda tertarik mencoba, berikut empat cara membuat masker alami untuk menghilangkan bruntusan di wajah dilansir dari
jovee.id:
Baca Juga: Ketahui 4 Manfaat Ekstrak Daun Blackcurrant dan Raspberry untuk Wajah 1. Tea tree oil Cara pertama membuat masker alami untuk menghilangkan bruntusan adalah
tea tree oil. Tea tree oil bersifat antibakteri dan anti inflamasi yang telah terbukti secara klinis bagus untuk kulit.
Tea tree oil sudah sejak lama digunakan sebagai obat jerawat alami. Walaupun begitu, gunakan
tea tree oil dalam dosis yang wajar karena konsentrasi dan dosis tinggi justru berpotensi mengiritasi kulit. Siapkan
clay mask favorit Anda dan 1-2 tetes
tea tree oil. Cara membuatnya cukup mudah, yaitu:
- Campurkan clay mask favorit Anda secukupnya dengan 1-2 tetes tea tree oil.
- Aplikasikan ke wajah secara merata, hindari bagian mata dan mulut.
- Diamkan masker selama 10-15 menit, tetapi tidak lebih dari 30 menit.
- Bilas masker menggunakan air hangat sampai bersih, kemudian ditutup dengan air dingin.
- Keringkan wajah dengan handuk lembut.
Untuk
clay mask, Anda bisa menggunakan
clay mask dari
Innisfree yang telah banyak dipercaya sebagai merk masker wajah untuk menghilangkan bruntusan yang ampuh. Dan ternyata
clay mask tidak hanya baik untuk memperbaiki bruntusan, pembentukan kolagen pada kulit juga terbukti meningkat pada sebuah penelitian
Baca Juga: Kenali 6 Manfaat Rosehip Oil untuk Wajah, Atasi Peradangan dan Jerawat 2. Kunyit dan madu Cara membuat masker alami untuk bruntusan selanjutnya adalah kunyit dan madu. Kunyit mengandung anti inflamasi alami, kunyit dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit. Kemudian, kunyit juga mengandung antioksidan alami yang dapat membantu mencerahkan kulit, serta bersifat anti mikroba yang baik untuk mengurangi bruntusan akibat jerawat. Khasiat dari kunyit dapat dirasakan baik saat dikonsumsi ataupun dioleskan ke kulit. Sementara madu adalah produk dari lebih yang kaya antioksidan dan juga antibakteri, serta anti mikroba alami. Madu dapat membantu menenangkan kulit yang meradang dan mencegah pertumbuhan jerawat. Anda bisa campurkan kedua bahan ini menjadi masker wajah alami untuk memutihkan dan menghilangkan bruntusan di wajah. Anda harus siapkan ½ sendok teh kunyit dam 1 sendok makan madu. Lalu, lakukan cara-cara di bawah ini:
- Campurkan kedua bahan di mangkok kaca yang bersih.
- Aplikasikan masker ke wajah hingga merata, hindari bagian mata.
- Diamkan masker selama 10-15 menit.
- Bilas dengan air hingga bersih.
- Keringkan wajah dengan handuk lembut
Gunakan masker wajah untuk menghilangkan bruntusan ini secara teratur sebanyak 2-3 kali seminggu. Namun pastikan terlebih dahulu bahwa kulit Anda tidak alergi dengan bahan-bahan yang digunakan.
Baca Juga: Tidak Hanya Dewasa, 4 Cara Membuat Masker Wajah Alami untuk Anak-Anak 3. Oatmeal Berikutnya, oatmeal bisa menjadi bahan alami untuk menghilangkan bruntusan di wajah. Oatmeal mengandung sifat antioksidan dan anti inflamasi. Oatmeal juga mengandung vitamin B kompleks, vitamin E, protein, lemak, dan mineral yang baik. Cara membuat masker alami oatmeal cukup mudah, Anda bisa membuatnya di rumah.
- Siapkan oatmeal tawar secukupnya
- Campurkan oatmeal dengan air. Kamu bisa merebusnya atau merendamnya dalam air begitu saja sampai empuk.
- Pastikan teksturnya kental seperti bubur oatmeal yang biasanya dimakan ya.
- Aplikasikan ke seluruh permukaan wajah.
- Diamkan masker selama 10-15 menit.
- Bilas dengan air bersih.
- Keringkan wajah dengan handuk lembut.
4. Teh hijau Cara terakhir membuat masker alami untuk bruntusan dengan bahan teh hijau. Teh hijau mengandung antioksidan yang cukup tinggi.
Kandungan antioksidan ini efektif membantu mengatasi bruntusan pada wajah, serta mengurangi jerawat. Siapkan bahan-bahan, seperti daun teh hijau murni dan air panas mendidih. Lakukan tata cara di bawah ini:
- Seduh teh hijau menggunakan air panas. Biarkan selama 3-4 menit.
- Tunggu sampai teh hijau dingin.
- Celupkan kapas ke dalam teh hijau dan oleskan secara merata di bagian kulit yang mengalami bruntusan.
- Kamu juga dapat menuangkan air seduhan teh hijau tersebut ke dalam botol spray untuk disemprotkan ke wajah.
- Biarkan mengering dengan sendirinya.
- Bilas dengan air hingga bersih.
- Keringkan wajah dengan handuk lembut.
Itulah empat cara membuat masker alami untuk menghilangkan bruntusan di wajah. Lakukan perawatan wajah ini dari rumah, yuk. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Rizka Noveliana