KONTAN.CO.ID - Cara mencari klinik terdekat lewat Google di Android dan iOS. Saat keadaan darurat, klinik terdekat akan dibutuhkan untuk melakukan tindakan pertolongan tertentu. Calon pasien yang mengetahui klinik terdekat saat perjalanan jauh akan lebih mudah mencari tempat pertolongan. Selain itu, di tengah pandemi Covid-19, juga banyak kebutuhan tes antigen maupun PCR ke klinik terdekat.
Cara mencari klinik terdekat
1. Cara mencari klinik terdekat lewat Maps
Pertama, cara mencari klinik terdekat menggunakan aplikasi Maps.- Buka Aplikasi Maps dan sejenisnya.
- Pastikan Location atau GPS telah aktif.
- Klik kolom pencarian atau search.
- Isi dengan klinik atau rumah sakit terdekat.
- Klik Telusuri Area Ini untuk refresh.
- Klik pilihan klinik terdekat.
- Klik Direction atau Rute menuju klinik terdekat.
- Tunggu arahan dari Google Maps untuk klinik terdekat.
2. Cara mencari klinik terdekat lewat Google
Berikutnya, cara mencari klinik terdekat dengan mesin pencari Google dan browser lain.- Buka aplikasi browser atau Chrome.
- Buka halaman Google.
- Isi kata kunci klinik terdekat atau rumah sakit.
- Klik Cari atau Search.
- Lokasi klinik terdekat atau klinik akan muncul di maps
- Klik salah satu lokasi klinik terdekat.
- Klik menu Rute.
- Tunggu arahan dari Google Maps untuk klinik terdekat.
3. Cara mencari klinik terdekat lewat Assistant
Pilihan lain dari cara mencari klinik terdekat dengan fitur Google Assistant untuk Android.- Pastikan Fitur Assistant Voice Match aktif.
- Ucapkan Ok Google.
- Ucapkan klinik terdekat.
- Klik salah satu lokasi klinik terdekat.
- Klik Rute.
- Tunggu arahan dari Google Maps untuk klinik terdekat.
4. Cara mencari klinik terdekat lewat SehatQ
- Buka https://www.sehatq.com/faskes pada browser.
- Gulir ke bawah.
- Masukkan kota atau kabupaten terdekat.
- Klik salah satu lokasi klinik atau rumah sakit terdekat.
- Klik Lihat Lokasi di bawah foto.
- Klik Rute pada Maps.
- Tunggu arahan dari Google Maps untuk klinik terdekat.