4 Cara Menghilangkan Bintik-Bintik pada Wajah, Jangan Putus Asa!



KONTAN.CO.ID - Bikin tidak percaya diri, Anda bisa melakukan beberapa cara menghilangkan bintik-bintik pada wajah berikut ini. Bintik pada wajah yang dimaksud seperti milia yang biasanya muncul di sekitaran pipi, bawah mata, hidung dan dagu.

Milia terbentuk akibat serpihan kulit mati atau keratin yang terperangkap di bawah kulit. Walaupun tidak berbahaya, tetapi membuat penampilan wajah jadi terganggu.

Jika Anda tertarik coba, berikut empat cara menghilangkan bintik-bintik pada wajah dilansir di herworld.co.id, yaitu:


1. Eksfoliasi Wajah

Cara pertama menghilangkan bintik-bintik pada wajah adalah melakukan eksfoliasi wajah. Eksfoliasi adalah proses pengelupasan sel kulit mati yang berada di wajah.

Selain menghilangkan sel kulit mati, eksfoliasi juga sekaligus menghilangkan kotoran lain yang ikut terperangkap di kulit.

Cara ini juga bisa menjaga kulit wajah Anda terhindar dari zat iritan yang menjadi penyebab timbulnya bintik bintik dan menjaga agar keratin kulit tidak diproduksi secara berlebihan.

Proses eksfoliasi bisa dilakukan dengan menggosokkan scrub secara perlahan ke wajah, lalu membilasnya.

Scrub yang digunakan bisa berbahan alami atau dari produk perawatan kulit yang mengandung eksfoliator, tergantung pada pilihan Anda.

Perhatikan penggunaannya pada kulit sensitif yang sebaiknya dikonsultasikan dulu dan tidak perlu melakukannya terlalu sering karena bisa mengiritasi kulit. 

Baca Juga: Promo Kartu Kredit AEON Maret 2023, Diskon Berbagai Produk Traveloka Rp 300.000

2. Memakai Krim Retinoid perawatan wajah

Selanjutnya, cara menghilangkan bintik-bintik pada wajah adalah memakai krim retinoid. Retinoid mengandung vitamin A berguna dalam menjaga kesehatan kulit.

Saat sel kulit mati terkelupas, sehingga dapat mencegah sumbatan keratin. Krim retinoid juga bisa melonggarkan dan membantu munculnya sumbatan keratin agar bisa hilang sendiri.

Walaupun krim retinoid membuat kulit lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari, oleh sebab itu pastikan untuk selalu menggunakan tabir surya sebelumnya.

Gunakan krim ini sebanyak satu kali dalam seharinya dalam keadaan wajah yang bersih. 

Baca Juga: Kenali 6 Manfaat Rosehip Oil untuk Wajah, Atasi Peradangan dan Jerawat

3. Pilih Produk dengan Kandungan Asam Salisilat

Selain eksfoliasi dan krim retinoid, menggunakan produk dengan asam salisilat juga dapat menghilangkan bintik-bintik pada wajah. Asam salisilat berguna untuk mengupas kulit atas dan menipiskan lapisan milia tersebut secara perlahan.

Kandungan lainnya yang juga bisa digunakan adalah glycolic acid dan obat jerawat adapalene yang membantu menghilangkan bintik. Semua kandungan ini bisa mengeksfoliasi kulit.

Obat jerawat adapalene yang berbentuk gel, termasuk terapi medis. Gunakanlah produk-produk tersebut pada malam hari. Pada adapalene, akan terlihat peningkatan optimalnya dalam 12 minggu jika digunakan setiap hari.

Adapalene juga dijual bebas di toko obat. Sedangkan untuk glycolic acid, bekerja menyapu sel yang mati dan rusak yang nantinya sel kulit baru dan lebih sehat akan berpindah ke bagian atas epidermis.

Baca Juga: Ketahui 4 Manfaat Ekstrak Daun Blackcurrant dan Raspberry untuk Wajah

4. Perawatan Laser

Cara menghilangkan bintik - bintik pada wajah lainnya adalah perawatan laser. Saat ingin melakukan perawatan laser, Anda perlu berkonsultasi dulu dengan dokter. 

Dokter nantinya akan menentukan tipe perawatan laser seperti apa yang akan digunakan ke kulit. Kemudian, dokter juga akan menginstruksikan untuk menggunakan obat tertentu dan apa yang seharusnya dihindari sebelum melakukan perawatan ini.

Perawatan laser bisa pula memberikan efek samping, seperti gatal, kemerahan, dan bengkak. Penggunaan laser erbium merupakan salah satu yang paling tepat untuk bintik bintik wajah.

Proses ini dapat berlangsung cepat dan efektif, serta tanpa rasa tidak nyaman. Dokter juga akan menggunakan anestesi topikal.

Nah, itulah empat cara menghilangkan bintik-bintik pada wajah yang bisa Anda lakukan. Dapatkan kulit mulus dan sehat, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizka Noveliana