4 cara menghilangkan milia di dekat mata yang wajib dicoba



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Milia adalah benjolan putih dan kecil yang bisa muncul pada kulit. Pada orang dewasa, milia biasanya muncul di area dekat mata. Cara menghilangkan milia di dekat mata perlu Anda lakukan agar kemunculannya tidak mengganggu Anda.

Milia disebabkan karena keratin yang terperangkap di bawah permukaan kulit. Hal itu menunjukkan bahwa pori-pori kulit mengalami penyumbatan. Mengutip dari Healthline (healthline.com), cara menghilangkan milia di dekat mata bisa menggunakan bahan alami atau hal sederhana lainnya.

Baca Juga: Bahaya bagi ibu hamil, inilah penyakit Listeriosis


Bersihkan Wajah

Seperti yang telah disebutkan, milia muncul karena banyaknya produksi keratin sehingga pori-pori tersumbat. Cara menghilangkan milia di dekat mata bisa Anda lakukan dengan menjaga kebersihan kulit wajah.

Cara menghilangkan milia di dekat mata bisa Anda lakukan menggunakan handuk dan air hangat. Celupkan handuk pada air hangat, peras, kemudian usapkan pada area wajah yang Anda inginkan.

Menggunakan Uap

Healthline menyebutkan bahwa menggunakan uap bisa Anda lakukan sebagai cara menghilangkan milia di dekat mata. Anda bisa menggunakan air hangat selama mandi untuk menghilangkan milia di wajah yang mengganggu.

Air Mawar atau Madu

Cara menghilangkan milia di dekat mata juga bisa Anda lakukan dengan memakai air mawar atau madu karena bahan alami tersebut memiliki kandungan antiinflamasi. Anda bisa menggunakan dua bahan alami tersebut sebagai masker.

Baca Juga: Hati-hati terkena Penyakit Sepsis banyak menyerang ibu hamil, ini penyebabnya