4 Film Baru yang Sedang Tayang di Bioskop Akhir Pekan Ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada film horor, drama, dan komedi. Berikut 4 film baru yang sedang tayang di bioskop akhir pekan ini. 

Nonton film di bioskop jadi aktivitas yang menyenangkan bagi sebagian orang.  

Baca Juga: Siap-Siap! Pre Sale Tiket Film Fast X Dijual Mulai Besok


Selain bisa menonton film favorit di layar super besar, Anda juga dimanjakan dengan suara yang menggelar, sehingga nonton film jadi lebih asik.  

Untuk memanjakan penggemar film tanah air, bioskop selalu menyajikan film-film baru yang seru dan sayang untuk Anda lewatkan.      

Berdasarkan riset KONTAN, bioskop menanyangkan empat film baru akhir pekan ini (12-14 Mei 2023), berikut ulasannya: 

1. Bukannya Aku Tidak Mau Nikah 

Film produksi dalam negeri ini bakal tayang perdana di seluruh bioskop pada 11 Mei 2023.  

Film ini berkisah tentang Manda, calon pengganti yang akan menikahi Dimas, laki-laki yang tidak pernah neko-neko.  

Jelang hari pernikahnnya, Manda dan kedua temannya pergi ke Bali untuk merayakan Bridal Shower.  

Tidak sengaja mereka bertemu dengan Bossas, pemuda lokal yang suka berkelahi dan bikin onar.  

Dalam waktu beberapa hari, Manda merasa nyaman dengan Bossas. 

Sayangnya, hubungan mereka tidak mungkin berlanjut karena ibu Manda sudah menantikan pernikahannya dengan Dimas.  

Manda mengalami dilema, melanjutkan pernikahannya atau mengikuti kata hatinya.  

Film ini dibintangi oleh Amanda Rawless, Isa Isa Utari, Amel Carla, Daffa Wardhana, Roy Sungkono, dan Wulan Guritno. 

2. Hello Ghost 

Film ini berkisah tentang Kresna yang mengetahui bahwa dirinya dikuntit oleh empat hantu dengan karakter berbeda-beda.  

Kuatno, hantu tua bangka yang mata keranjang, Bima, hantu perokok yang dulunya adalah supir angkot, Lita, hantu melankolis yang mudah menangis, dan Chika hantu kecil yang suka menggunakan sepatu roda.  

Hantu-hantu tersebut akan pergi jika Kresna mau memenuhi permintaan mereka masing-masing.  

Kresna tidak berdaya dan menuruti keinginan keempat hantu tersebut. 

Dalam proses menuntaskan misi tersebut, Kresna sendiri yang menemukan makna baru bagi hidupnya dan juga cintanya pada Suster Linda.  

Film ini dibintangi oleh Onadio Leonardo, Enzy Storia, dan Indro Warkop. 

3. Love Again 

Film ini berkisah tentang Mira yang mencoba melupakan masa lalunya dengan rutin mengirim pesan ke nomor ponsel sang kekasih yang telah lama meninggalkannya untuk selamanya.  

Tanpa diketahuinya, nomor ponsel tersebut ternyata sudah dimiliki oleh Rob yang juga baru diputuskan oleh tunangannya.  

Film ini dibintangi oleh Priyanka Chopra Jonas, Sam Heughan, dan Russell Tovey. 

4. Kajiman 

Film horor ini bakal tayang perdana pada hari Minggu, 14 Mei 2023. 

Film ini mengisahkan Asha, seorang perawat yang baru saja kehilangan ibunya yang meninggal dunia. 

Kenyataan pahit tersebut sulit diterima oleh Asha. Sadar hidupnya harus terus berlanjut, Asha mengambil tugas sebagai perawat di rumah pasien lanjut usia bernama Ismail yang menderita penyakit misterius. 

Semenjak itu, pekerjaan Asha perlahan terusik oleh teror gaib dan kerap mendengar bisikan suara arwah ibunya. 

Demi mengungkap misteri tersebut, Asha meminta bantuan Rama. 

Tanpa  disadari, nasib Asha dan Rama berada di ujung tanduk karena terjebak dalam ritual sesat pengikut Kajiman, sosok inlis terkejam yang disembah dengan mantra jawa melalui pesugihan. 

Asha dan Rama mencoba mencari jalan keluar untuk membebaskan diri dari jeratan Kajiman dan teror ilmu hitam. 

Film ini dibintangi oleh Aghniny Haque, Tio Pakusadewo, dan Jourdy Pranata. 

Baca Juga: Drama dan Komedi! 2 Film Baru yang Dirilis di Bioskop Hari Ini, Kamis (11/5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati