4 Manfaat Kandungan Panthenol Pada Produk Skincare, Kulit Lembab!



MOMSMONEY.ID - Simak manfaat panthenol untuk kulit, panthenol atau vitamin B5 mudah ditemukan pada kandungan berbagai produk skincare.

Pada saat memilih produk skincare yang dipakai, kandungan panthenol bisa menjadi referensi Anda saat menentukan produk.

Melansir dari jovee.id, berikut empat manfaat panthenol untuk wajah, yaitu: 


1. Memperlambat Penuaan Kulit

Pertama, manfaat panthenol pada produk skincare adalah bisa memperlambat penuaan kulit. Kandungan ini sebagai humektan yang membantu mengunci dan mempertahankan kelembapan dan membantu memperlambat proses penuaan kulit. 

Oleh karena itu, kulit yang lembab turut mendukung elastisitas kulit agar tetap kenyal dan sehat. Kulit lembab merupakan salah satu pertanda kulit sehat. Kulit kering cenderung lebih cepat menua, karena kelembapan yang hilang buat garis-garis halus lebih terlihat.

2. Meningkatkan Retensi Kelembapan Kulit

Manfaat panthenol selanjutnya adalah meningkatkan retensi kelembapan kulit. Anda perlu tahu bahwa retensi kelembapan kulit adalah kemampuan kulit untuk menyimpan air dan menjaga hidrasi lapisan kulit.

Panthenol dapat menembus lapisan kulit bawah dan meningkatkan kadar air dalam sel, sehingga dapat mempertahankan kelembapan bertahan lebih lama di dalam jaringan.

Hal ini karena sifatnya sebagai humektan dan emolien. Humektan menarik dan mengikat air ke kulit, sementara emolien menutup celah-celah di kulit, menjaga agar air tetap terkunci

Baca Juga: Ini Penyebab Moms Sulit Tidur saat Hamil

3. Memperkuat Skin Barrier Kulit

Kandungan panthenol juga bisa memperkuat skin barrier kulit. Caranya dengan meningkatkan perbaikan skin barrier dengan mencegah lapisan transepidermal kehilangan air. Seiring dengan kelembapan kulit yang terjaga, hal ini juga membantu merangsang kinerja sel-sel yang meningkatkan fungsi pertahanan sel kulit.

Bahkan, studi klinis menunjukkan bahwa penggunaan emolien setiap hari mencegah dermatitis atopik dengan meningkatkan skin barrier pada kulit. Skin barrier yang kuat dan sehat, akan mengunci kelembapan dan mencegahnya untuk hilang.

4. Sebagai Anti Inflamasi

Terakhir, panthenol sebagai anti inflamasi pada kulit wajah. Sifat panthenol yang melembabkan juga didukung oleh anti inflamasi yang dimilikinya. Menjaga kulit tetap lembab dapat membantu kulit untuk tidak mudah teriritasi dan sensitif.

Sehingga, panthenol juga bisa digunakan untuk memperbaiki tekstur kulit yang kasar, kering, gatal, dan kemerahan terkait kondisi kulit seperti eksim, dermatitis, dan psoriasis.

Menurut studi tahun 2019 menjelaskan bahwa panthenol dapat mengurangi kemerahan akibat cuaca musim dingin pada orang dengan kulit sensitif.

Sekarang Anda sudah tahu manfaat panthenol pada produk skincare. Anda bisa memilih produk skincare yang mengandung panthenol. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizka Noveliana