4 Rempah yang Bisa Membantu Meringankan Gejala PCOS



MENGURANGI GEJALA PCOS - Pola makan dan gaya hidup bisa membantu mengelola gejala PCOS. Ini empat rempah yang efektif mengurangi gejala PCOS. 

Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS) merupakan salah satu kondisi hormonal yang paling umum diderita oleh perempuan. 

Baca Juga: 5 Minuman Herbal yang Efektif Meredakan Gejala PCOS


Mengutip dari FOOD NDTV, PCOS menyebabkan ketidakseimbangan androgen (hormon laki-laki) dalam tubuh, sehingga menyebabkan beberapa masalah lain yang mempengaruhi kesehatan reproduksi perempuan, termasuk pembentukan kista kecil di ovarium. 

Menurut data WHO, PCOS mempengaruhi sekitar 8%-13% perempuan berusia subur dan sampai 70% dari kasus ini tetap tidak terdiagnosis.

Perempuan yang menderita PCOS akan mengalami sejumlah gejala seperti: 

  • Kelebihan rambut di tubuh (wajah, perut, dan punggung) 
  • Perubahan suasana hati 
  • Haid tidak teratur 
  • Jerawat 
  • Kulit berminyak 
  • Berat badan naik 
  • Tidak subur
Sampai sekarang tidak ada obat permanen untuk mengobati PCOS. Namun, gejala PCOS bisa dikendalikan dengan menjalanan pola makan dan gaya hidup sehat. 

Berikut rempah-rempah yang bisa membantu mengatasi gejala PCOS: 

1. Kayu manis 

Kayu manis mengandung cinnamaldehyde yang telah terbukti meningkatkan progesteron dan menurunkan testosteron pada perempuan. 

Institut Kesehatan Nasional menunjukkan bahwa memasukkan kayu manis ke dalam makanan bisa membantu meningkatkan resistensi insulin dan siklus menstruasi. 

2. Kunyit 

Kunyit, rempah yang baik untuk membantu mengendalikan gejala PCOS. 

Berdasarkan pengobatan Ayurveda, kunyit bisa membantu mengatur menstruasi dan meningkatkan kekebalan tubuh secara keseluruhan. 

3. Kemangi 

Kemangi memiliki sifat antiandrogenik yang bisa membantu mengurangi testosteron hormon seks laki-laki pada perempuan dan mengendalikan gejala sepertio pertumbuhan rambut yang berlebihan dan jerawat. 

Selain itu, kemangi juga bisa mengurangi kadar kortisol, sehingga menjaga kadar insulin. 

4. Ashwagandha 

Ashwagandha bisa membantu mengelola gejala terkaitd PCOS. Menjadi adaptogen, ashwagandha membantu mengatur kadar kortisol sehingga berpotensi mengurangi kenaikan berat badan terkait stres. 

Selain itu, ashwagandha bisa meringankan gejala PCOS seperti perubahan suasana hati, kecemasan, kelelahan, dan depresi. 

Baca Juga: 6 Manfaaat Teh Lemon Jahe yang Kaya Antioksidan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati