MOMSMONEY.ID - Kenali beberapa gejala yang muncul sebagai tanda tubuh kekurangan vitamin D berikut ini. Vitamin merupakan sumber nutrisi yang berguna bagi kesehatan tubuh seseorang. Salah satu vitamin yang juga dibutuhkan tubuh adalah vitamin D. Vitamin D adalah vitamin penting yang bisa membantu menjaga kesehatan tulang. Kekurangan vitamin D juga bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan seperti osteoporosis, alergi, depresi dan juga penurunan sistem imun tubuh.
Sebelum mengalami kekurangan vitamin D, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu beberapa gejala ketika tubuh kekurangan vitamin D.
Baca Juga: 6 Efek Samping Terlalu Sering Minum Kopi, Bukan Cuma Bikin Ketagihan Sakit tulang punggung Seperti yang sudah dinyatakan, vitamin D merupakan vitamin yang penting dalam membantu menjaga kesehatan tulang. Tanda seperti sakit pada tulang di area punggung belakang dan punggung bagian bawah juga bisa menjadi tanda tubuh yang kekurangan vitamin D. Penelitian juga banyak yang menunjukkan hasil bahwa sakit pinggang dan punggung yang kerap dialami orang-orang dewasa sering dikaitkan dengan kurangnya konsumsi vitamin D. Mudah lelah Tanda lain yang juga merupakan tanda dari tubuh yang kekurangan vitamin D, adalah tubuh yang menjadi mudah merasa lelah. Selain itu otot yang lemah juga menjadi tanda tubuh kekurangan vitamin D. Laman
Medical News Today menjelaskan bahwa vitamin D juga turut serta dalam mendukung kesehatan tulang dan otot yang ternyata jika dikonsumsi dalam jumlah yang kurang bisa menyebabkan tubuh menjadi mudah merasa lelah.
Baca Juga: Bukan Cuma Baik Buat Kulit, Ini 4 Manfaat Kolagen Buat Kesehatan Tubuh Penyembuhan luka yang lama Jika penyembuhan luka yang ada pada tubuh melambat atau lama, maka bisa jadi tubuh tengah berada dalam kondisi kekurangan vitamin D. Vitamin D juga bermanfaat untuk membantu mempercepat proses penyembuhan luka di tubuh. Hal tersebut disebabkan karena vitamin D menjadi faktor penting dalam pembentukan jaringan baru pada tubuh. Sering sakit Gejala atau tanda tubuh yang mengalami kekurangan vitamin D adalah mudahnya terserang penyakit atau pun infeksi.
Melansir dari laman
Health Line, vitamin D memiliki peran penting dalam mendukung sistem imun tubuh, yang bisa membantu untuk melawan bakteri atau virus penyebab sakit. Flu merupakan salah satu penyakit umum yang kerap melanda orang-orang dengan kekurangan vitamin D. Beberapa penelitian juga mengungkapkan bahwa infeksi pernapasan juga bisa disebabkan karena kurangnya vitamin D. Patut diketahui, itulah tadi beberapa tanda tubuh yang kekurangan vitamin D. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Christ Penthatesia