5 Cara Mencegah Penyakit Ambeien Kambuh



MOMSMONEY.ID - Ambeien atau wasir terjadi ketika pembuluh darah pada anus atau rektum bagian bawah mengalami pembengkakan. 

Pembengkakan ini umumnya ditandai dengan benjolan di dalam anus (ambeien dalam) maupun kulit di sekitar anus (ambeien luar), dilansir dari Health Focus.

Ibu hamil akan lebih mudah mengalami ambeien. Hormon kehamilan dapat memperlambat gerakan pencernaan sehingga menyebabkan sembelit.

Bagi seseorang yang sudah pernah memiliki ambeien lebih rentan mengalami kekambuhan. Oleh sebab itu, penting untuk melakukan sejumlah langkah pencegahan ambeien.  

Baca Juga: Manfaat Bawang Bombay untuk Kesehatan Tubuh

Dirangkum dari Medical News Today, inilah beberapa cara mencegah ambeien yang mulai kambuh, antara lain:   

1. Tidak menunda buang air besar dan mengejan

Cara mencegah ambeien yang kambuh pertama tidak menunda buang air besar dan mengejan terlalu keras. Menunda buang air besar dapat membuat feses menumpuk dan mengeras. 

Kebiasaan ini juga akan mengubah pola buang air besar yang telah diatur dalam otak. Akibatnya, tidak ada dorongan yang cukup kuat untuk mengeluarkan feses yang telah mengeras. 

2. Minum cukup air

Cara mencegah ambeien kambuh yang kedua dengan minum air yang cukup. Asupan air juga berpengaruh besar bagi kesehatan pencernaan Anda. 

Jika Anda kurang asupan air, sekalipun telah makan makanan tinggi serat, tetap belum cukup untuk membuat tekstur feses jadi lunak. Akibatnya, Anda pun kesulitan saat BAB. 

3. Konsumsi makanan berserat

Cara mencegah ambeien yang kambuh ketiga adalah mengonsumsi makanan berserat tinggi. Mengonsumsinya dapat melunakkan tinja, sehingga ambeien pun bisa dihindari. 

Jangan lewatkan konsumsi makanan berserat setiap harinya. Anda bisa mendapatkan serat melalui buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian. 

Baca Juga: Kenali Penyebab dan Cara Mengatasi BAB Bayi Berdarah

4. Olahraga

Cara mencegah ambeien yang kambuh selanjutnya dengan rutin olahraga. Berolahraga dapat mencegah sembelit dan mengurangi tekanan pada pembuluh darah. 

Olahraga juga dapat membantu menurunkan berat badan berlebih yang sering kali menjadi faktor pemicu ambeien. 

5. Hindari duduk terlalu lama

Cara mencegah ambeien kambuh yang terakhir adalah hindari duduk terlalu lama. Duduk terlalu lama, terutama di toilet dapat meningkatkan tekanan pada pembuluh darah di anus. 

Itulah beberapa cara mencegah ambeien yang mulai kambuh. Selain menerapkan tips di atas, kamu juga perlu mengonsumsi suplemen serat  

Jika semua cara yang Anda lakukan tidak membuahkan hasil, cobalah berkonsultasi dengan dokter. Ambeien yang kambuh terus-menerus bisa saja merupakan gejala dari penyakit lain. 

Pemeriksaan lebih lanjut dapat membantu Anda menemukan penyebab dan cara mengatasinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Helvana Yulian