5 Cara menyehatkan tubuh setelah terinfeksi Covid-19



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Infeksi Covid-19 memicu beberapa kondisi yang tak baik untuk kesehatan, misalnya tubuh terasa lemas. Untuk mengatasi hal itu, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Salah satunya adalah mengatur makanan yang Anda konsumsi.

Kelelahan akibat gejala Virus Corona dipengaruhi oleh beberapa hal. Mulai dari jumlah Virus Corona dalam tubuh, stres, dan tubuh yang kekurangan nutrisi tertentu. Nah, E Times (timesofindia.indiatimes.com) merekomendasikan beberapa nutrisi yang perlu Anda konsumsi supaya kesehatan tubuh pulih.

Selain mengonsumsi beberapa jenis nutrisi di bawah ini, jangan lupa untuk tetap berkonsultasi ke dokter, ya. Apalagi jika ciri-ciri Virus Corona yang masih Anda alami tak hanya kelelahan. Dengan begitu, kondisi tubuh Anda bisa tetap terpantau.

Konsumsi Protein


Mengonsumsi protein merupakan hal penting yang perlu Anda lakukan selama proses penyembuhan. Dengan mencukupi kebutuhan tubuh akan nutrisi tersebut, otot Anda menjadi lebih kuat melawan infeksi penyakit.

Baca Juga: Anosmia? Yuk, Coba Latih Indera Penciuman Pakai Daun Mint

Minum Air Putih

Selain mengonsumsi protein, cobalah untuk menghindari dehidrasi dengan minum banyak air putih. Cara tersebut dapat mengoptimalkan distribusi nutrisi dalam tubuh. Tak hanya itu, minum banyak air putih juga bisa menambah jumlah zat racun yang dikeluarkan tubuh melalui keringat dan urin.

Perhatikan Asupan Asam Lemak Omega-3

Supaya gejala Covid-19 bisa sembuh, cobalah untuk memerhatikan asupan asam lemak omega-3. Melansir E Times, jensi nutrisi itu efektif meredakan peradangan akibat infeksi Virus Corona. Selain mengonsumsinya dari beberapa jenis makanan, omega-3 juga bisa Anda dapat dalam bentuk suplemen.

Baca Juga: Ini 4 opsi obat hidung tersumbat yang bisa Anda coba

Konsumsi Vitamin D

Supaya sistem imun tubuh mampu melawan Covid-19, Anda perlu memenuhi kebutuhan tubuh akan vitamin D. Jenis vitamin itu bisa Anda dapat dari paparan sinar matahari. Namun, beberapa jenis makanan juga bisa Anda jadikan pilihan. Misalnya, yogurt, ikan salmon, kuning telur, dan lain-lain.

Konsumsi Makanan Berkarbohidrat

Mengonsumsi makanan yang kaya karbohidrat bisa jadi salah satu cara supaya tubuh lebih sehat setelah terinfeksi Virus Corona. Karbohidrat berperan sebagai sumber energi sehingga tubuh Anda menjadi lebih kuat. Beberapa contoh makanan berkarbohidrat yang bisa Anda coba adalah kentang dan gandum utuh.

Selanjutnya: Batuk akibat Covid-19 bisa sembuh dengan 4 cara ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News