5 Drama Korea terbaru di OCN yang tayang 2021, banyak kisah misteri dan thriller



KONTAN.CO.ID - OCN siap berkompetisi dengan channel televisi lain. OCN sudah menyiapkan banyak drama Korea terbaru yang akan tayang di tahun 2021 ini. 

OCN sendiri dikenal sebagai channel televisi yang selalu menghadirkan cerita menegangkan. Mulai dari genre thriller, horor, misteri, dan cerita kriminal selalu diproduksi dengan baik. 

Nah, ada 5 drama Korea terbaru yang akan tayang tahun 2021 di OCN. Salah satunya adalah drama Korea terbaru Dark Hole dari penulis naskah Strangers from Hell

Times


Baca Juga: Drama Korea terbaru Kim So Hyun dan Ji Soo raih rating tinggi di episode perdana

Drama Korea terbaru Times menyiapkan cerita yang menarik. Di drakor ini, ada cerita misteri dan politik tentang anak Presiden Korea Selatan yang diperankan oleh Lee Joo Young. 

Dia berkomunikasi dengan jurnalis (Lee Seo Jin) dari masa lalu melalui telepon. Mereka berusaha mencegah kematian Presiden Korea Selatan namun di tengah prosesnya menemukan fakta yang berbahaya. 

Drama Korea terbaru Times akan tayang mulai 20 Februari di OCN.

Dark Hole

OCN memberikan banyak pilihan untuk para pecinta cerita thriller. Ada drama Korea terbaru Dark Hole dengan genre misteri, fiksi ilmiah, dan thriller yang dibintangi Kim Ok Bin dan Lee Joon Hyuk. 

Drama Korea terbaru ini berkisah tentang sekelompok orang bertahan melawan manusia yang berubah menjadi mutan mirip zombie. Mereka berubah menjadi mengerikan sejak menghirup asap hitam misterius dari lubang pembuangan. 

Naskah drama Korea terbaru ini ditulis oleh Jung Yi Do yang sebelumnya sukses dengan Save Me dan Strangers from Hell

Baca Juga: Film Korea terbaru adaptasi Secret dari Taiwan, D.O. EXO akan menjadi aktor utamanya