5 Grup band termahal di dunia



Grup band yang melegenda dan terkenal serta memiliki fanbase banyak di dunia, ketika mengadakan konser pasti mematok bayaran yang tinggi. Konser berbandrol mahal ditambah pajak hiburan mahal dan keuntungan promoter konser ini, tentu saja akan berpengaruh terhadap harga tiket yang dijual untuk para penggemar dan pecintanya. Tapi, apa artinya tiket mahal, jika pada konser yang ditonton tersebut bisa menyaksikan langsung sang idola melantunkan lagu-lagu favorit. Berikut 5 band dengan bayaran konser termahal di dunia.

Nama Band : Dave Mathews Band
Negara Asal : Charlottesville, Virginia
Mulai didirikan : 14 Maret 1991
Nama anggota : Dave Matthews, Carter Beauford, Stefan Lessard, Boyd Tinsley, Tim Reynolds, Rashawn Ross, Jeff Coffin 
Album terlaris : Remember Two Things (1993) [independent album], Under the Table and Dreaming (1994), Crash (1996), Before These Crowded Streets (1998), Everyday (2001), Busted Stuff (2002), Stand Up (2005), Big Whiskey & the GrooGrux King (2009), Away from the World (2012)
Tarif sekali konser : US$ 51 juta (bila kurs US$ 1 = Rp 13.500, maka nilainya setara dengan Rp 688,5 miliar)
Catatan : - Dave Matthews Band dikenal juga dengan singkatan DMB, adalah sebuah band rock Amerika yang dibentuk pada tahun 1991 di Charlottesville, Virginia. Para anggota pendiri yang terdiri dari Dave Matthews (penyanyi, gitaris dan pencipta lagu), Stefan Lessard (drummer) Carter Beauford (vokalis), LeRoi Moore (saxophone) dan Boyd Tinsley (biola). 
    - Pada bulan Agustus 2008, LeRoy Moore meninggal karena luka yang dideritanya saat terjadi kecelakaan pada kendaraan ATV-nya. Sebagai gantinya, bergabunglah Jeff Coffin yang pernah memenangkan Grammy Award. Pada setiap tur konsernya, DMB selalu memainkan lagu-lagu yang berbeda. 
    - Setiap album DMB, rata-rata terjual 30 juta keping di seluruh dunia. Band yang di Indonesia terkenal karena lagunya Space Between dan Every Day ini, sudah 27 kali dinominasikan di penghargaan internasional. DMB juga pernah memenangkan Grammy Award.
Sumber foto : davematthewsband .com

Nama Band : The Eagles
Negara Asal : Los Angeles, California
Mulai didirikan : 01 Juni 1972
Nama anggota : Glenn Frey, Don Henley, Bernie Leadon, Randy Meisner, Gary Beban, Henry Diltz, Glyn Johns  
Album terlaris : Desperado, On the Border, One of These Nights, Hotel California, The Long Run, Long Road Out of Eden, Eagles Live, Hell Freezes Over, Farewell 1 Tour-Live from Melbourne
Tarif sekali konser : US$ 61 juta (bila kurs US$ 1 = Rp 13.500, maka nilainya setara dengan Rp 823,5 miliar)
Catatan : - Enam Grammy, lima American Music Awards  dan enam album nomor satu berhasil diraih berkat 5 single premiumnya. The Eagle pun berhasil menyuguhkan pertunjukan musik paling sukses pada tahun 1970-an. Pada akhir abad ke-20, dua album mereka, THEIR GREATEST HITS (1971-1975) dan HOTEL CALIFORNIA, mendapat peringkat di antara 20 album terlaris di AS.  HOTEL CALIFORNIA meraih peringkat ke-37 dalam 500 Album Terbaik Sepanjang Masa versi Rolling Stone, serta menduduki peringkat 75 dalam 100 Artis Terbesar Sepanjang Masa pada tahun 2004. 
    - Mereka juga meraih penjualan album terbaik di Amerika Serikat dengan THEIR GREATEST HITS (1971-1975), yang terjual lebih dari 29 juta kopi. The Eagle  telah menjual lebih dari 120 juta album di seluruh dunia dan 100 juta keping di AS saja.  
    - Eagles bubar pada bulan Juli 1980, tapi bersatu kembali pada tahun 1994 dengan albumnya berjudul HELL FREEZES OVER. Dalam penampilan barunya, Eagles tampak lebih hidup. Sejak itu mereka masih sering melakukan tur hingga sekarang. Selain itu masih ada beberap album lagi yang mereka produksi.
Sumber foto : eagles.com

Nama Band : The Black Eyed Peas
Negara Asal : Los Angeles, California
Mulai didirikan : Tahun 1988
Nama anggota : Will.I.Am, Apl.De.Ap, Taboo, dan Fergie
Album terlaris : Behind the Front (1998), Bridging the Gap (2000), Elephunk (2003), Monkey Business (2005) dan From Roots To Fruits (2007).
Tarif sekali konser : US$ 67 juta  (bila kurs US$ 1 = Rp 13.500, maka nilainya setara dengan Rp 904,5 miliar)
Catatan : - Black Eyed Peas adalah grup musik hip hop asal Amerika Serikat, tepatnya dibentuk di Los Angeles, California. Personelnya terdiri Will.i.am, apl.de.ap, Taboo dan Fergie. Untuk Fergie, baru menjadi anggota grup ini pada 2002. Grup band pemenang Grammy Award dari  Amerika Serikat ini, diperkirakan telah menjual 27 juta album, 20 juta single, total 47 juta copy dengan kedua penjualan gabungan di seluruh dunia. 
    - Kelompok ini mencetak hit pertama di seluruh dunia lewat single "Where Is the Love?" pada tahun 2003, dan single lainnya yang menjadi lagu hit di Eropa yaitu "Shut Up". Album berikutnya mereka, "Monkey Business" juga menjadi hit di seluruh dunia, mendapatkan 4x Platinum di Amerika Serikat, yang menelurkan dua single hit, "My Humps" dan "Don't Phunk with My Heart". Black Eyed Peas tampil LIVE 3D untuk lagu "Meet Me Halfway" dan memenangkan penghargaan tertinggi di Dimension 3 Expo tahun ini di Paris untuk Live 3D Category. 
    - Pada  tanggal 10 Juni 2010 Black Eyed Peas tampil menyanyikan lagu "Where is the Love?", "Pump It", "Meet me Halfway", "Boom Boom Pow", dan "I Gotta Feeling" di 2010 FIFA World Cup Kick-Off Celebration concert di Afrika Selatan. Konser ini dihadiri lebih dari 700 juta penonton di seluruh dunia, sehingga event terbesar yang dilakukan band. Mereka juga tampil di T in the Park 2010 di Panggung NME pada hari Jumat 9 Juli dan Oxegen di Kildare, Irlandia pada hari Sabtu 10 Juli di panggung Vodafone.
Sumber foto : blackeyedpeas.com

Nama Band : Bon Jovi
Negara Asal : Sayreville, New Jersey
Mulai didirikan : Tahun 1983
Nama anggota : Jon Bon Jovi, David Bryan, Tico Torres, Phil X, Hugh McDonald
Album terlaris : Bon Jovi · 7800° Fahrenheit · Slippery When Wet · New Jersey · Keep the Faith · These Days · Crush · Bounce · This Left Feels Right · Have a Nice Day · Lost Highway
Tarif sekali konser : US$ 125 juta  (bila kurs US$ 1 = Rp 13.500, maka nilainya setara dengan Rp 1,687 triliun)
Catatan : - Bon Jovi adalah grup band Amerika yang beraliran rock. Bon Jovi dibentuk di Sayreville, New Jersey, Amerika Serikat pada tahun 1983. Nama Bon Jovi diambil dari nama sang vokalis, yaitu Jon Bon Jovi. Terdiri dari Jon Bon Jovi, gitaris Richie Sambora, bassis Hugh McDonald, keyboardis David Bryan dan sang drummer Tico Torres. Lineup band ini tidak banyak berubah sepanjang sejarah, kecuali saat terjadi pemecatan terhadap pemain bass Alec John Such pada 1994. Selanjutnya digantikan oleh Hugh McDonald dan kepergian gitaris lama serta co-penulis lagu Richie Sambora pada tahun 2013.
    - Gaya dan aliran musik Bon Jovi pada mulanya adalah hard rock. Dalam perjalanannya kemudian juga terpengaruh oleh genre lain seperti pop metal, country rock dan pop rock. Hingga kini, Bon Jovi disebut-sebut sebagai salah satu band dengan rekor penjualan album tertinggi sepanjang masa, dengan rekor penjualan lebih dari 130 juta keping album di seluruh dunia.
    - Hingga kini, Bon Jovi telah merilis 12 album studio, 2 album live dan 3 album kompilasi. Bon Jovi diperkenalkan ke UK Music Hall of Fame di tahun 2006 dan mendapat penghargaan Award of Merit di American Music Awards pada tahun 2004. Mereka telah menggelar konser sebanyak 27.000 kali. 
Sumber foto : bonjovi.com

Nama Band : U2
Negara Asal : Dublin, Irlandia
Mulai didirikan : Tahun 1976
Nama anggota : Paul David Hewson (Bono), David Howell Evans, Adam Clayton, Larry Mullen Jr 
Album terlaris : Boy - October - War - Under a Blood Red Sky - The Unforgettable Fire - The Joshua Tree - Rattle and Hum - Achtung Baby - Zooropa - Pop - All That You Can't Leave Behind - How to Dismantle an Atomic Bomb - No Line on the Horizon
Tarif sekali konser : US$ 195 juta  (bila kurs US$ 1 = Rp 13.500, maka nilainya setara dengan Rp 2,632 triliun)
Catatan : - Bermula dari iklan madding yang ditempel Larry Mullen, Jr di sekolah menengah atas dan di dapurnya, yang kemudian menarik minat 6 – 7 orang untuk ikut audisi. Audisi yang diselenggarakan di dapur sempit rumahnya pula, akhirnya bisa berkumpul Dave Evans, Adam Clayton dan Paul Hewson. Pada awal kemunculannya, U2 banyak melantunkan lagu-lagu The Beatles. 
    - Tahun 1980 ketika bergabung dengan Island Record yang didirikan Chris Blackwell, U2 merilis album yang sangat cocok dengan anak muda. Tahun-tahun berikutnya U2 semakin menunjukkan identitasnya sebagai band anak muda. Tema lirik pun membahas tentang kekerasan di Irlandia Utara sehingga sempat dicap sebagai band idealis dan politis. Sukses di Inggris, U2 merambah ke Amerika. Majalah Rolling Stones menjuluki U2 sebagai satu-satunya band paling penting.
    - U2  berada di puncak ketika The Joshua Tree dirilis tahun 1987. Album ini merebut posisi nomor satu di daftar album terlaris Inggris dalam waktu sangat singkat, dan kemudian mulai merambah Amerika dan bertahan hingga sembilan pekan. Karena lagu andalannya benar-benar merajai, U2 sempat jadi laporan utama majalah Time dengan judul Hot Rock Tiket. Inilah kehormatan yang hanya didapat oleh dua band lain, The Beatles dan The Who. Dan sekarang, hampir 30 tahun kemudian, U2 masih berjaya sebagai salah satu band paling berpengaruh di dunia dan mendapat beragam penghargaan, termasuk 22 buah Grammy Awards.
Sumber foto : u2.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Deni RIaddy