MOMSMONEY.ID - Ketika membicarakan rekomendasi warna untuk dapur, warna biru jarang disebut. Memang, warna yang satu ini identik dengan kesan menenangkan, sehingga dianggap kurang cocok untuk dapur. Namun, bukan berarti Anda dilarang menggunakan warna biru pada dapur. Penggunaan warna biru pada dapur justru dapat memberi kesan tegas, lembut, atau sederhana, tergantung variasi warna biru yang digunakan. Selain itu, warna biru dapat menambah nilai estetika pada dapur Anda. Nah, untuk melihat seperti apa penggunaan warna biru yang tepat untuk dapur, yuk tengok beberapa desain dapur minimalis berikut ini. Siapa tahu, Anda jadi tertarik untuk menggunakan warna ini pada dapur Anda!
Baca Juga: Inspirasi Lantai Keramik Pola Papan Catur, Rumah Langsung Tampil Beda! Hangat dan cerah
Untuk menghindari kesan dapur yang terlalu “dingin” karena warna biru, Anda bisa menambahkan warna hangat ke dalam dapur untuk menyeimbangkan keberadaan warna biru. Contohnya seperti dapur minimalis di atas. Kabinet dan lemari dapur menggunakan warna biru pastel yang lembut, sedangkan dindingnya diberi warna
peach pastel yang cantik. Kombinasi antara kedua warna tersebut pun membantu meminimalisir kesan dingin dari warna biru. Kesan tegas yang keren
Ingin dapur yang terlihat tegas dan elegan? Coba gunakan warna biru gelap seperti
navy blue atau biru dongker pada dapur Anda, seperti pada gambar di atas. Anda bisa menggunakan warna biru dongker pada lemari dan kabinet dapur, lalu kombinasikan dengan pernak-pernik berwarna coklat tua. Supaya dapur tidak terlalu suram, tambahkan warna terang seperti abu-abu atau putih untuk memberi kontras yang keren. Homey dan lembut
Berkebalikan dengan dapur sebelumnya, Anda dapat menggunakan warna biru muda yang lembut untuk menciptakan kesan
cozy dan
homey pada dapur. Dapur di atas menggunakan kombinasi warna biru muda dan putih untuk menciptakan kesan lembut dan
homey. Selain itu, aksen berupa kayu berwarna coklat muda juga ditambahkan untuk melengkapi kesan nyaman pada dapur.
Baca Juga: Ide Ruang Keluarga Minimalis Warna Kuning, Cerah dan Hangat! Warna gelap yang segar dan nyaman
Warna gelap tidak harus selalu identik dengan kesan suram dan sempit. Dengan penggunaan yang tepat, warna gelap justru bisa terlihat segar dan cerah. Contohnya pada dapur di atas, yang menggunakan warna biru gelap pada lemari dan kabinetnya. Namun, dapur tersebut sama sekali tidak terlihat suram atau gelap. Kuncinya, pemilik rumah mengombinasikan warna-warna terang dan pencahayaan yang optimal untuk mengimbangi warna gelap dan memberikan kesan segar yang nyaman pada dapur.
Kesan pantai yang lapang
Perpaduan warna terang pada dapur bisa menciptakan kesan dapur yang cerah dan segar, misalnya seperti dapur pada gambar di atas. Mengusung tema
coastal atau pesisir yang identik dengan pantai dan laut, dapur di atas mengombinasikan warna biru muda, putih, dan coklat muda. Dengan pencahayaan yang optimal, warna-warna terang pada dapur membantu menonjolkan kesan lapang dan cerah pada dapur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Kania Paramahita