5 Jenis Bahan Pakaian Penyebab Bau badan dan Ketek, Jangan Dipakai Terlalu Sering



MOMSMONEY.ID - Ada beberapa jenis bahan pakaian penyebab bau badan dan ketek saat digunakan, lo.

Bukan hanya karena keringat, ternyata bau badan juga bisa disebabkan karena penggunaan baju dengan bahan tertentu.

Bau badan yang mengganggu sering kali dianggap karena keringat yang terlalu banyak. Padahal, hal tersebut juga dipengaruhi oleh jenis baju yang dipakai.


Ada beberapa jenis bahan pakaian yang bisa menimbulkan bau badan jika dipakai dan tercampur dengan keringat.

Sebaiknya, ketahui dulu beberapa jenis bahan pakaian yang bakal bikin bau ketek saat dipakai.

Baca Juga: Ini 4 Manfaat Minyak Kemiri yang Terkenal Bagus buat Perawatan Rambut

Polyester

Sering dijadikan bahan pakaian, ternyata kain jenis ini adalah salah satu yang membuat ketek jadi bau saat dipakai. Bahan kain ini pun terasa gerah ketika digunakan terutama saat cuaca panas karena tidak menyerap keringat tubuh.

Menurut ABC News, bahan polyester kerap kali dikombinasikan dengan jenis pakaian lain yang di mana ketika digunakan bisa membuat tubuh terus berkeringat dan bau. Polyester bahkan tercatat sebagai jenis kain penyebab bau badan teratas dari semua jenis kain.

Crinkle

Merupakan salah satu jenis bahan pakaian yang kini banyak digunakan untuk membuat pakaian. Meski memiliki tampilan yang unik dan jatuh ketika dipakai, namun bahan ini tidak menyerap keringat dan bisa menyebabkan bau badan.

Ketika selesai digunakan, baju atau celana dengan bahan crinkle akan menyimpan keringat yang menempel pada kain. Parahnya lagi, bau keringat akan tetap menempel pada kain ini meski sudah dicuci.

Baca Juga: Perhatikan 3 Hal Ini saat Memilih Catokan Rambut biar Tak Salah Pilih

Sifon

Sifon terkenal karena memiliki tekstur yang tidak mudah lecek ketika digunakan. Sehingga tidak memerlukan usaha tambahan untuk menyetrika pakaian berbahan ini.

Walaupun kainnya juga tipis dan ringan ketika dipakai, sifon juga bisa memerangkap keringat tubuh saat digunakan. Sehingga tentu saja bau badan pun juga ikut terperangkap saat memakai baju berbahan ini.

Spandex

Spandex merupakan jenis kain yang banyak digunakan sebagai bahan kaos. Meski terasa nyaman saat digunakan, menurut laman Cotton Monk, bahan spandex tidak menyerap keringat dan mudah menjadi bau karena percampuran keringat dan bakteri.

Oleh karena itu, cobalah menghindari penggunaan spandex dan beralih ke kain yang menyerap keringat.

Nilon

Nilon dan poliester adalah dua jenis bahan kain yang populer. Di samping itu, baik nilon dan poliester juga dikenal karena kemampuannya dalam menyerap kelembapan dan menjebak molekul keringat di dalam tubuh. Hasilnya tentu saja akan menimbulkan bau badan.

Hal itu disebabkan karena bahan-bahan kain tersebut terbuat dari serat buatan yang terdiri dari lekukan sangat kecil. Serat-serat tersebut menahan keringat dari bagian dalam kain dan menyebabkan bau yang menyengat.

Nah, jika sudah tahu, mulai hindari menggunakan pakaian dengan jenis kain itu tadi agar tidak memperparah bau badan, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia