5 Jenis bunga hias cantik beserta maknanya



KONTAN.CO.ID - Ada ribuan jenis bunga hias dengan keunikannya masing-masing. Selain dari bentuk dan kombinasi warna, keunikan bunga hias juga berasal dari makna atau artinya.

Anda bisa menggunakan bunga hias sebagai simbol tertentu. Berikut 5 jenis bunga hias cantik beserta maknanya:

Bunga Alstroemeria


Alstroemeria biasa disebut dengan Lily Peru atau Lily Suku Inca adalah jenis bunga hias yang berasal dari Amerika Selatan. Jenis bunga hias ini memiliki warna merah muda atau jingga.

Mengutip Petal Talk, warna bunga Lily Peru bermakna persahabatan, kemakmuran, dan kesetiaan. Jenis bunga hias ini akan mekar di akhir musim semi atau awal musim panas.

Baca Juga: 3 Tanaman hias daun yang mudah perawatannya

Jika Anda tertarik untuk memiliki Lily Peru, letakkan di tempat yang mendapat sinar matahari langsung dan siram tiap minggu. Anda bisa menyiramnya lebih sering jika tanah terlihat kering.

Bunga Calla Lily

Bunga Calla Lily bisa dimaknai sebagai simbol kepercayaan, kesucian, dan simpati. Menurut Petal Talk, jenis bunga hias ini tumbuh dengan sinar matahari penuh hingga sebagian.

Jika dirawat dengan tepat, bunga Calla Lili bisa tumbuh hingga ukuran lebih dari setengah meter. Bunga Calla Lily yang sudah dipotong bisa bertahan dalam vas bunga selama dua minggu.