5 Kandidat kuat pemenang penghargaan Ballon d'Or 2021



KONTAN.CO.ID - LONDON. Kandidat kuat penghargaan Ballon d'Or 2021 mencuat setelah pemain menyelasikan musim 2020. Meski masih diumumkan beberapa bulan lagi, beberapa pemain digadang menjadi pemenang.

Penghargaan individu bergengsi Ballon d'Or akan diberikan pada bulan Desember. Artinya masih banyak pertandingan sepak bola yang belum dimainkan sampai saat itu.

Secara perhitungan, penghargaan didasarkan pada performa musim sebelumnya. Penilaian bisa berdasarkan penamipilan di Liga Champions, dan turnamen internasional.


Dengan musim 2020-21 telah selesai, serta Copa America dan Euro 2020 maka nama kandiduat kuat akan muncul.

Baca Juga: Ini dia daftar pemain dalam Ballon d'Or Dream Team 2020

Berikut enam kandidat kuat pemenang Ballon d'OR 2021, dirangkum dari Planet Football:

5. Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo salah satu kandidat kuat untuk pemenang Ballon d'OR 2021.

Penampilan buruk melawan Porto memastikan Juventus tersingkir lebih awal dari Liga Champions. Sementara itu Cristiano Ronaldo gagal memenangkan gelar liga untuk pertama kalinya dalam satu dekade.

Demikian juga, upaya Portugal mempertahankan gelar Kejuaraan Euro 2020 tidak berjalan sesuai rencana. Bahkan Cristiano Ronaldo cs tereliminasi dari babak 16.

Meski begitu, nama Cristiano Ronaldo tidak pernah jauh dari penghargaan individus seperti Ballon d'OR 2021.

Cristiano Ronaldo tetap memenangkan Sepatu Emas di Euro 2020 dengan lima gol dan satu assist. Bahkan sekarang mengikat legenda Iran Ali Daei sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa bersama Portugal.

Pemain berusia 36 tahun itu juga memenangkan penghargaan Capocannoniere untuk pencetak gol terbanyak Serie A untuk pertama kalinya. 

Cristiano Ronaldo mencetak 29 gol untuk Nyonya Tua saat lolos dari kualifikasi Liga Champions dengan finis di urutan keempat.

Baca Juga: Daftar calon peraih Ballon d'Or 2020 muncul, Messi dan Ronaldo masih bersaing

4. Jorginho

Salah satu dari hanya 11 pemain Italia pemenang Euro 2020 adalah kandidat kuat pemenang Ballon D'Or 2021. Jorginho adalah favorit kuat dari skuad Thomas Tuchel dan Roberto Mancini.

Pemain 28 tahun ini memainkan peran yang berpengaruh di ruang mesin lini tengah Chelsea dan Italia. 2021 adalah tahun yang tak terlupakan untuk klub dan negara.

Jorginho akhirnya menjalani turnamen yang diharapkan banyak orang dari rekan lini tengahnya di The Blues seperti Kante.

Sementara Jorginho turur juga mencetak tendangan penalti dalam kemenangan adu penalti semifinal atas Spanyol. Sementara Jordan Pickford menepis tendangan pada laga final Euro 2020.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo disebut-sebut tetap bertahan di Juventus, sampai kapan?

 

3. N'Golo Kante

Kandidat kuat untuk Ballon d'Or 2021 adalah N'Golo Kante yang berasal dari Chelsea dan Prancis.

Sang pemain membantu Chelsea memenangkan Liga Champions kedua. Bahkan, pemain Prancis mendapatkan Man of the match di kedua leg melawan Real Madrid, dan di final kontra Manchester City.

Peran Kante turut sentral dalam kemenangan Liga Champions untuk Chelsea.

Banyak yang berharap mengikuti jejak N'Golo Kante dengan memenangkan Euro 2020 dengan favorit kuat Prancis. 

Sayangnya, itu tidak berhasil dengan eliminasi babak 16 oleh Swiss. Tetap saja, itu tentu tidak akan membuatnya keluar dari kandidat kuat Ballon d'Or 2021.

Baca Juga: Misteri kontrak Lionel Messi di Barcelona bakal terjawab pada pekan ini

2. Lionel Messi

Masih pemegang saat ini dari 2019, Lionel Messi adalah kandidat kuat untuk mempertahankan penghargaan Ballon d'Or.

Lionel Messi sudah punya rekor 6 penghargaan selama karirnya bersama Barcelona. Sementara Messi memimpin Argentina untuk trofi pertama sejak 1993 di Copa America.

Lionel Messi mencetak gol terbanyak, assist terbanyak, pemain turnamen memperkuat dominasinya.

Barcelona tetap dalam penurunan dan mengalami kampanye mengecewakan lainnya. Setidaknya Blaugrana memenangkan Copa del Rey, dan Lionel Messi mencetak dua gol di final.

Lionel Messi juga tidak bisa disalahkan atas kegagalan di La Liga, setelah mencetak 30 gol dan 11 assist dalam 35 laga.

Rekor musim yang baik untuk Lionel Messi dapat mengantarkan namanya pemenang Ballon d'OR ketujuh.

Baca Juga: Antoine Griezmann ada di pintu keluar Barcelona, demi gaji Lionel Messi?

 

1. Robert Lewandowski

Robert Lewandowski dapat merasakan bahwa France Football membatalkan penghargaan 2020. Kala itu, musim terbaik Lewy dengan mencetak 55 gol dalam 47 penampilan bahkan Bayern Munchen turut treble.

Kini Robert Lewandowski tetap menjadi pemain bintang sebagai kandidat kuat pemenang Ballon d'Or 2021.

Tetap saja, Robert Lewandowski pada musim 2020-21 sangat spektakuler bersama Bayern Munchen.

Lewandowski memenangkan Sepatu Emas Eropa dan memecahkan rekor 49 tahun Gerd Muller di Bundesliga.

Catatan akhir Robert Lewandowski yakni mencetak 41 gol hanya dalam 29 penampilan di kompetisi tersebut.

Reputasi sang striker juga tetap tidak tercoreng dengan tersingkirnya Bayern dari Liga Champions. Hal ini karena cedera pada kedua kakinya melawan PSG.

Sayangnya, Polandia harus tersingkir di Euro 2020, tetapi mampu mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan.

Robert Lewandowksi hampir menginspirasi dengan mencetak dua gol dalam comeback singkat melawan Swedia.

Selanjutnya: Bayern Munchen incar penerus Robert Lewandowski, pemain muda asal Belanda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News