5 Manfaat cuddling dengan pasangan, baik untuk kesehatan fisik dan mental



KONTAN.CO.ID - Istilah cuddling akhir-akhir ini populer dikalangan masyarakat. Secara harfiah cuddling atau cuddle artinya berpelukan.

Berpelukan bisa dilakukan dengan pasangan, teman, dan buah hati tercinta. Cuddling ternyata sangat bermanfaat untuk Anda dan pasangan

Menurut Carla Marie Manly, PhD, seorang psikolog klinis melalui Wellandgood.com, saat kecil kita belajar jika berpelukan membuat kita merasa dicintai dan aman. 


Dengan berpelukan kita merasa lebih dicintai oleh pasangan, bahkan tanpa ditunjukkan dengan kata-kata. Selain merasa dicintai, cuddling juga membuat kita merasa nyaman dan lebih sehat. 

Ada macam-macam posisi cuddle yang bisa Anda coba bersama pasangan. Anda bisa melakukannya saat berbaring di kasur atau sedang duduk di sofa berdua.