5 Pose Yoga untuk Meningkatkan Pertumbuhan Rambut yang Bisa Anda Coba



MOMSMONEY.ID - Coba 5 pose yoga ini untuk membantu meningkatkan pertumbuhan rambut.

Yoga merupakan salah satu jenis olahraga yang tidak perlu diragukan lagi manfaatnya. Tak terbatas pada kesehatan tubuh dan mental, manfaat yoga juga dapat dirasakan oleh rambut Anda lho Moms.

Dengan rajin berlatih yoga, itu akan menginduksi pertumbuhan rambut, mengurangi kerontokan rambut, dan meningkatkan kesehatan rambut secara keseluruhan.


Apa sajakah pose yoga yang bagus untuk meningkatkan pertumbuhan rambut? Berikut 5 di antaranya, mengutip dari BeBeautiful:

Baca Juga: 5 Latihan Fisik Terbaik untuk Menurunkan Kolesterol, Lakukan dengan Rutin!

1. Vajrasana

Vajrasana adalah pose yoga yang sangat sederhana dan bahkan bisa dilakukan oleh pemula yoga dengan mudah. Pose vajrasana dapat membantu melepaskan ketegangan dan stres yang merupakan penyebab paling umum dari uban serta rambut rontok.

Mampu meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala dan memperkuat rambut, melakukan pose yoga ini secara teratur akan membantu meningkatkan kesehatan rambut dan membuatnya lebih tebal sekaligus kuat dari waktu ke waktu.

Pertama-tama, berlututlah dan duduki tumit Anda dengan punggung lurus dan leher serta tumit yang berdekatan. Jaga tangan Anda dalam posisi santai di atas paha dengan telapak tangan menghadap ke bawah dan jagalah kepala serta pandangan Anda tetap lurus.

Pertahankan posisi tersebut selama 30 detik dan ambil napas dalam serta panjang selama waktu berlangsung.

2. Sasangasana

Berlatih sasangasana selama 2 menit setiap hari dapat memberikan Anda rambut yang lebih sehat dan kuat.

Bermanfaat untuk mendorong pertumbuhan kembali rambut, sasangasana dapat menstabilkan hormon, mengatur aliran darah ke kulit kepala, hingga memperbaiki ketidakseimbangan dalam kelenjar tiroid yang menyebabkan rambut rontok.

Siapkan matras yoga dan berdirilah di atasnya dengan menggunakan lutut. Tekuk kepala Anda ke depan hingga menyentuh lutut dan biarkan mahkota kepala Anda menyentuh lantai. Jaga agar lengan Anda tetap lurus lalu cobalah untuk memegang tumit dengan tangan.

Pertahankan posisi tersebut selama beberapa waktu sebelum melepaskannya dan ambilah napas dalam-dalam pada saat proses berlangsung.

Baca Juga: 5 Penyebab Kulit Kusam, Ini Cara Mengatasi Kulit Kusam dengan Bantuan Skincare

3. Pavanmuktasana

Saat perut Anda sehat, tubuh Anda akan secara otomatis menjadi lebih sehat. Hal ini berlaku juga bagi rambut. Ketika Anda memiliki perut yang jernih, rambut pun akan mendapatkan nutrisi yang dibutuhkannya sehingga membuatnya lebih sehat.

Pavanmuktasana dapat bekerja sangat baik untuk membantu pertumbuhan rambut dengan menjaga perut Anda tetap sehat. Jadi, praktikkanlah pose ini secara teratur pada pagi hari dan rasakan perbedaannya pada rambut Anda.

Untuk melakukannya, berbaringlah telentang dengan posisi tangan di samping tubuh. Ambil napas dan gerakkan lutut kanan ke arah dada saat Anda mengeluarkan napas. Genggam tangan Anda dan tekan pahan Anda di perut.

Terakhir, tarik napas lagi dan embuskan sembari mengangkat kepala serta dada Anda dari lantai lalu sentuhkan dagu Anda ke lutut bagian kanan.

4. Kapalbhati

Kapalbhati merupakan salah satu pose yoga yang paling populer. Saat Anda berlatih kapalbhati, itu akan membantu membersihkan kepala Anda dari semua racun.

Selain itu, pose ini juga mampu meningkatkan suplai oksigen ke kepala dan mengurangi radikal bebas sehingga akan mencegah kerusakan yang diakibatkannya.

Plus, kapalbhati dapat menjadi cara yang bagus untuk merangsang pertumbuhan rambut.

Duduklah tegak dengan posisi vajrasana kemudian rilekskan pikiran Anda dan letakkan telapak tangan kanan di pusar. Perlahan-lahan, dorong perut Anda ke dalam dan buang napas sebanyak mungkin dari hidung. Ulangi langkah-langkah ini sebanyak 15-20 kali untuk hasil yang maksimal.

Baca Juga: Kenali 3 Manfaat Bergamot Oil untuk Kecantikan Wajah dan Rambut

5. Balayam yoga

Balayam yoga merupakan gerakan yoga dengan cara menggosok-gosokkan kuku. Balayam yoga merupakan terapi reflektif alternatif untuk membantu pertumbuhan rambut.

Saat Anda menggosok kuku dengan kuat, itu akan meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala, memperkuat folikel rambut, dan meningkatkan pertumbuhan rambut.

Balayam yoga juga diklaim dapat mencegah rambut beruban prematur. Jadi, cobalah yoga jenis ini jika Anda menginginkan penampilan rambut yang sehat, kuat, dan muda.

Duduklah di mana saja lalu tekuk jari-jari kedua tangan Anda dan tempelkan satu sama lain. Gosok-gosokkan kuku Anda dengan kuat tanpa perlu memedulikan bagian ibu jari. Untuk hasil terbaik, lakukan balayam yoga selama 10-15 menit setiap hari.

Demikian 5 pose yoga untuk meningkatkan pertumbuhan rambut yang bisa Anda coba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ana Risma