5 Serial dan Film Indonesia Garapan Umay Shahab Sebagai Sutradara, Tonton Yuk



MOMSMONEY.ID - Aktif menjadi sutradara, ini dia beberapa jududl film dan serial Indonesia yang disutradarai oleh Umah Shahab.

Bukan cuma populer karena menjadi aktor Indonesia, Umay Shahab kini menjadi makin aktif dalam menggarap film dan serial sebagai sutradara.

Sudah bukan rahasia juga bahwa beberapa judul film dan serial Indonesia yang digarap Umay Shahab banyak menuai popularitas tinggi.


Langsung cek di sini, yuk, beberapa judul film dan serial Indonesia yang disutradarai oleh Umay Shahab.

Baca Juga: 3 Dokumenter Terbaru Netflix Minggu Ini, Banyak Diisi Dokumenter True Crime

Cinta di Balik Awan

Film ini digarap dan ditulis oleh Umay Shahab dengan konsep film pendek di Youtube sekaligus menjadi film debutnya sebagai sutradara. Cerita film ini menceritakan tentang tiga kisah cinta berbeda yang dihadapi oleh beberapa karakternya.

Dengan beragam kisah cinta yang realistis dan lekat dengan kehidupan nyata, film ini banyak menuai review positif juga dari penontonnya.

Cinta di Balik Awan The Series

Setelah sukses dengan filmnya, Umah Shahab kemudian didapuk untuk kembali menyutradarai serial Cinta di Balik Awan.

Dalam kisah serialnya kali ini mengikuti perjalanan Razi dan Jane yang melakukan perjalanan ke Yogyakarta demi impian dan cita-cita mereka. Serial ini dibintangi oleh Arbani Yasiz dan Yasamin Jasem.

Baca Juga: Ahlinya Film Laga, Ini Daftar 6 Film Action Terbaik Jason Statham

Hari Ini Kenapa, Naira?

Kisah dari serial yang populer ini diadaptasi dari lagu Vidi Aldiano dan Prilly Latuconsina. Selain mengisi soundtrack lagu, Prilly Latuconsina juga membintangi serial ini bersama Bryan Dormani.

Serial ini menceritakan tentang kisah cinta beda agama sebagai tema yang tentu menarik banyak perhatian penonton untuk menonton.

Kukira Kau Rumah

Kukira Kau Rumah merupakan film selanjutnya yang juga disutradarai oleh Umay Shahab. Film ini dibintangi Prilly Latuconsina, Jourdy Pranata, Shenina Cinnamon, dan Raim Laode.

Menceritakan tentang perjuangan dua orang yang saling mencintai namun tanpa diketahui, sang wanita malah mengidap penyakit bipolar dan keduanya harus berjuang melawan takdir dan keinginan mereka.

Ketika Berhenti di Sini

Selanjutnya ada juga film Ketika Berhenti di Sini yang disutradarai oleh Umay Shahab. Film Ketika Berhenti di Sini dibintangi oleh Prilly Latuconsina, Refal Hady, dan Bryan Dormani.  Film ini mengikuti kisah cinta Anindita dan Ed.

Keduanya banyak melalui kisah cinta yang naik turun namun romantis. Namun ketika Ed harus meninggal karena sebuah kecelakaan, Anindita pun menemui jalan buntu untuk bisa melupakan Ed dan membuka hatinya kembali.

Film ini disebut-sebut memiliki tema tentang mengikhlaskan kehilangan yang pasti sulit dilakukan banyak orang.

Nah, itulah tadi beberapa judul film dan serial Indonesia yang digarap oleh Umay Shahab sebagai sutradara. Sudah nonton semua?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia