6 Tempat wisata terekstrim di dunia



Bosan menyambangi tempat wisata, seperti gunung, lembah,  pantai, diving atau snorkling di laut, atau keliling kota metropolitan? Saatnya mencoba wisata ke tempat-tempat tak biasa yang menjanjikan sensasi dan memacu adrenalin.  Berikut  6 tempat wisata paling ekstrim yang dikumpulkan dari berbagai sumber...

Nama : Gansbaai
Lokasi/Negara : Afrika Selatan
Keistimewaan : - Di buka untuk umum mulai tahun 1995
    - Daya tarik utama bagi wisatawan yang berkunjung ke sini adalah menyelam di dalam kandang di temani oleh ikan-ikan hiu putih besar yang mematikan. 
    - Disamping menyelam ditemani ikan-ikan hiu putih yang terkenal ganas,di pantai pasir putih Pearly Beach juga bisa dijumpai ikan paus
Sumber foto : flickriver.com

Nama : Antartika
Lokasi/Negara : Kutub Utara
Keistimewaan : - Diperkirakan populasi di benua ini sekitar 1.000 dan 4.000 orang
    - Antartika terkenal sebagai daerah ekstrem, wilayah terdingin dan terkering di planet ini
    - Wisatawan yang ingin berkunjung harus di sertai dengan operator tur yang mengetahui wilayah dengan baik
Sumber foto : ufonet.be

Nama : Tristan da Cunha
Lokasi/Negara : Inggris
Keistimewaan : - Meskipun secara resmi merupakan bagian dari wilayah luar negara Inggris,Tristan da Cunha letaknya 1.750 mil jauhnya dari daratan terdekat di Afrika.
    - Pulau yang ditemukan oleh Tristao da Cunha, seorang penjelajah dari Portugis pada tahun 1506 ini berpenduduk tidak lebih dari 300 orang
    - Aksesnya hanya melalui laut, karena pulau ini tidak memiliki bandara
Sumber foto : tristandc.com

Nama : Lut Desert 
Lokasi/Negara : Iran
Keistimewaan : - Dalam bahasa persia nama Dasht-e Lut berarti “panggang gandum”,referensi cerita dari meledaknya gandum yang tanpa sengaja di tinggalkan selama beberapa hari.
    - Di sini,suhu melambung tinggi sekitar 158 °F.
    - Keadaan cuaca yang panas dan iklim yang kering, menjadikan tantangan ekstrim bagi para wisatawan yang ingin mencoba bertahan hidup
Sumber foto : iran-adventure.tour.com

Nama : Oymyakon
Lokasi/Negara : Rusia
Keistimewaan : - Oymyakon adalah tempat berpenghuni terdingin di dunia. Tahun 1924 suhunya pernah mencapai  -96,16 °F 
    - Kota kecil yang dihuni sekitar 500 penduduk ini pernah dijadikan area tahanan Rusia
    - Suhu musim dingin di Oymyakon rata-rata di sekitar -58 °F. Menjadikan area di sekitarnya beku sepanjang tahun.
Sumber foto : 56thparallel.com

Nama : Mount Thor 
Lokasi/Negara : Nunavut, Kanada
Keistimewaan : - Gunung Thor adalah puncak tercuram di dunia yang terbuat dari granit murni 
    - Di Gunung Thor juga ada tempat vertikal tertinggi yaitu 4.101 kaki pada sudut rata-rata sekitar 105 derajat.
    - Tempat populer bagi kalangan pendaki gunung avid. Selain area pendakian, di kawasan ini  juga ada area situs dan tempat berkemah
Sumber foto : pulsk.com
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Deni RIaddy