5 Tips Memilih Rak Besi untuk Gudang yang Tepat



KONTAN.CO.ID - Punya gudang yang masih berantakan?  Tenang saja, kamu bisa menggunakan rak besi sebagai solusi untuk mengorganisir barang di dalam gudang dengan efisien, baik di rumah maupun kantor. Namun, memilih rak besi untuk gudang tidak boleh sembarangan. Nah, biar gak salah pilih, yuk simak tips memilih rak besi untuk gudang yang tepat berikut ini.

1. Sesuaikan dengan ukuran ruangan

Pastikan kamu mengukur luas gudang, mulai dari panjang, lebar dan tinggi ruangan. Selain itu, perhatikan juga letak pintu, jendela, dan ventilasi di dalam ruangan. Jadi, ukuran rak sesuai dan tidak menghalangi akses ke area tersebut.


2. Pilih rak yang tinggi

Rak besi yang tinggi memungkinkan kamu menyimpan lebih banyak barang di satu area, sehingga bisa menghemat ruangan. Jangan lupa siapkan tangga untuk memudahkan saat mengambil barang di bagian paling atas rak.

3. Gunakan rak ambalan adjustable

Supaya lebih fleksibel, kamu bisa memilih rak dengan ambalan yang bisa disesuaikan. Dengan rak ini, kamu bisa menyesuaikan ketinggian ambalan sesuai dengan ukuran dan bentuk barang yang disimpan. Selain itu, rak adjustable juga memudahkan kamu dalam membersihkan dan menata ulang barang-barang.

4. Pertimbangkan beban per ambalan

Jangan lupa untuk memperhatikan beban per ambalan rak besi. Soalnya, setiap rak besi memiliki kapasitas beban yang berbeda-beda. Jadi, kamu bisa mencegah kerusakan rak dan menjaga barang yang disimpan tetap aman.

5. Gunakan coating/pelapis rak

Rak besi yang dilapisi dengan coating atau pelapis akan lebih tahan lama dan awet. Apalagi, coating juga membuat rak besi terhindar dari karat dan kerusakan akibat kelembaban. Tidak hanya itu, pelapis rak juga dapat membuat rak terlihat lebih berkilau.

Itu dia cara memilih rak besi untuk gudang. Kamu bisa membeli berbagai rak besi dan rak serbaguna hanya di ruparupa yang pasti #BikinBeres semua urusan rumahmu!

Di sini, kamu pun dapat belanja perabot dan peralatan tangga lainnya dari merek-merek ternama milik Kawan Lama Group, yaitu ACE, INFORMA, INFORMA Electronics, INFORMA Sleep, Pendopo, Toys Kingdom, ATARU, Krisbow, Pet Kingdom, SELMA, THYS, Chatime, Ashley, EYE SOUL, dan masih banyak lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ridwal Prima Gozal