KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan hasil seleksi administrasi calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau setingkat Eselon II. Total ada 53 pelamar yang dinyatakan lolos seleksi dan berhak mengikuti tahap penulisan makalah dan asesmen kompetensi. “Setelah dilakukan proses seleksi administrasi, ada 53 yang dinyatakan lolos. Mereka berhak dan harus mengikuti seluruh rangkaian tahapan seleksi,” terang Ketua Panitia Seleksi yang juga Sekjen Kemenag, M Ali Ramdhani di Jakarta, Jumat (27/9/2024). Para pelamar ini tersebar dalam tujuh formasi yang tersedia, yaitu: 1) Kepala Biro Hukum dan Kerja sama Luar Negeri Setjen Kemenag; 2) Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam; 3) Sekretaris Ditjen Bimas Hindu; 4) Kepala Biro AUPK UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda; 5) Kepala Biro AUPK UIN Salatiga; 6) Kepala Biro AUAK IAIN Lhokseumawe; dan 7) Kepala Biro AUAK IAKN Manado
53 Pelamar Lolos Seleksi Administrasi Calon Pejabat Eselon II Kemenag
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan hasil seleksi administrasi calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau setingkat Eselon II. Total ada 53 pelamar yang dinyatakan lolos seleksi dan berhak mengikuti tahap penulisan makalah dan asesmen kompetensi. “Setelah dilakukan proses seleksi administrasi, ada 53 yang dinyatakan lolos. Mereka berhak dan harus mengikuti seluruh rangkaian tahapan seleksi,” terang Ketua Panitia Seleksi yang juga Sekjen Kemenag, M Ali Ramdhani di Jakarta, Jumat (27/9/2024). Para pelamar ini tersebar dalam tujuh formasi yang tersedia, yaitu: 1) Kepala Biro Hukum dan Kerja sama Luar Negeri Setjen Kemenag; 2) Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam; 3) Sekretaris Ditjen Bimas Hindu; 4) Kepala Biro AUPK UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda; 5) Kepala Biro AUPK UIN Salatiga; 6) Kepala Biro AUAK IAIN Lhokseumawe; dan 7) Kepala Biro AUAK IAKN Manado