6 Drama Korea Rating Tertinggi Akhir Maret 2023, Taxi Driver Season 2 Posisi Pertama



KONTAN.CO.ID - Taxi Driver season 2 menjadi drama Korea rating tertinggi di minggu terakhir Maret 2023. Kalahkan Delivery Man hingga Secret Romantic Guesthouse, ini daftar drama Korea rating tertinggi akhir Maret 2023.

Taxi Driver season 2 menampilkan kembali akting Lee Je Hoon dalam aksi balas dendam demi korban yang tidak mendapat keadilan dari hukum. Cerita yang seru membuat drama Korea ini pertahankan rating tingginya.

Di sisi lain, drama Korea The Secret Romantic Guesthouse menampilkan cerita romantis bercampur misteri dengan latar era kerajaan. Nah, inilah daftar drama Korea rating tertinggi di minggu terakhir Maret tahun 2023.


Baca Juga: Jadwal Tayang Secret Invasion di Disney+, Tonton Trailer Terbaru dari Marvel Studios

Drama Korea Taxi Driver Season 2

Taxi Driver season 2 tidak hanya menampilkan para pemeran lama dari season pertama. Drama Korea Taxi Driver season 2 semakin menarik perhatian penonton dengan hadirnya deretan cameo bintang populer.

Menurut Nielsen Korea, Taxi Driver season 2 mendapatkan rating 14,5 persen di SBS. Drama Korea Taxi Driver season 2 tinggal menyisakan 4 episode lagi menjelang tamat pada pertengahan bulan April nanti.

Drama Korea Oasis

Peringkat kedua untuk drama Korea rating tertinggi di minggu terakhir Maret 2023 diisi oleh Oasis. Ini adalah drama Korea tentang cerita cinta, cita-cita, dan persahabatan 3 anak muda di era tahun 80-an.

Drama Korea Oasis mendapatkan rating 7,4 persen sebagai perolehan tertingginya di KBS2 TV. Drama Korea Oasis dibintangi Jang Dong Yoon (Search), Seol In Ah (Business Proposal), dan Choo Yeong Woo (Once Upon a Small Town).

Baca Juga: Download Drama Korea Duty After School Sub Indo, Ini Sinopsis dan Deretan Aktornya

Drama Korea The Secret Romantic Guesthouse

Selanjutnya ada drama Korea The Secret Romantic Guesthouse yang mencetak rating 3,8 persen di SBS. The Secret Romantic Guesthouse merupakan drama Korea terbaru Shin Ye Eun usai The Glory season 2.

Di drama Korea ini, Shin Ye Eun akting bersama aktor muda Ryeo Un, Jung Gun Joo, dan Kang Hoon. Drama Korea ini kisahkan wanita pengurus penginapan dan tiga pria cerdas yang berusaha mencari orang hilang.

Drama Korea Our Blooming Youth

Peringkat keempat untuk drama Korea rating tertinggi minggu terakhir Maret 2023 ditempati oleh Our Blooming Youth. Drama Korea ini memasangkan Hyungsik (Happiness) dengan Jeon So Nee (Soulmate).

Berdasarkan Nielsen Korea, Our Blooming Youth meraih rating 3,2 persen di tvN. Drama Korea ini kisahkan pangeran yang menderita karena kutukan dan wanita cerdas yang dituduh membunuh semua anggota keluarganya.

Baca Juga: Film Indonesia Terbaru di Prime Video, Film Romantis Adaptasi Korea Ini Segera Tayang

Drama Korea Joseon Attorney

Disusul oleh Joseon Attorney sebagai salah satu drama Korea terbaru Maret 2023. Drama Korea Joseon Attorney memasangkan Woo Do Hwan (The King: Eternal Monarch) dan Bona (Twenty Five Twenty One).

Berlatar era kerajaan, drama Korea ini kisahkan pengacara yang ingin balas dendam atas kematian orangtuanya dan putri kerajaan yang peduli pada rakyatnya. Joseon Attorney tayang perdana dengan rating 2,8 persen di MBC.

Drama Korea Delivery Man

Daftar drama Korea rating tertinggi di minggu terakhir Maret 2023 tersebut ditutup oleh Delivery Man. Ini adalah drama Korea tentang jasa taksi unik yang membantu mewujudkan permintaan terakhir para hantu.

Menurut Nielsen Korea, Delivery Man mendapatkan rating 1,3 persen sebagai perolehan tertingginya di channel ENA. Drama Korea Delivery Man segera tamat di April 2023 dan masih memiliki 2 episode lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News