JAKARTA. Tahun depan, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi berada di kisaran 5,4%-6,1% atau pada titik 5,6%. Untuk mencapai target tersebut, pemerintah fokus pada enam sektor utama yang memiliki sumbangan terbesar terhadap pertumbuhan. Sektor-sektor tersebut adalah industri pengolahan terutama non migas, pertanian, perdagangan, informasi dan komunikasi, konstruksi, serta jasa keuangan. Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang PS Brodjonegoro mengatakan, pembangunan difokuskan pada tiga sektor prioritas yakni industri pengolahan, pertanian, dan pariwisata. "Sementara itu, konsumsi dan investasi tetap menjadi pendorong pertumbuhan," kata Bambang, Rabu (26/4).
6 fokus utama mengejar laju ekonomi 5,6% di 2018
JAKARTA. Tahun depan, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi berada di kisaran 5,4%-6,1% atau pada titik 5,6%. Untuk mencapai target tersebut, pemerintah fokus pada enam sektor utama yang memiliki sumbangan terbesar terhadap pertumbuhan. Sektor-sektor tersebut adalah industri pengolahan terutama non migas, pertanian, perdagangan, informasi dan komunikasi, konstruksi, serta jasa keuangan. Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang PS Brodjonegoro mengatakan, pembangunan difokuskan pada tiga sektor prioritas yakni industri pengolahan, pertanian, dan pariwisata. "Sementara itu, konsumsi dan investasi tetap menjadi pendorong pertumbuhan," kata Bambang, Rabu (26/4).